Kabar

29 Mahasiswa Unsera Ikuti Program Magang BUMN Batch II

KOTA SERANG, biem.coSobat biem, Universitas Serang Raya (Unsera) kembali mengirimkan mahasiswanya untuk melakukan Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) di Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Kali ini, pihaknya mengirimkan 29 mahasiswa untuk mengikuti program yang digagas Forum Human Capital Indonesia (FHCI) serta Kementerian BUMN dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tersebut.

Rektor Unsera, Hamdan, memberikan ucapan selamat kepada para mahasiswa terpilih. Ia pun mengimbau agar kesempatan emas ini bisa digunakan dengan sebaik mungkin.

“Tidak semua mahasiswa dan perguruan tinggi bisa masuk sebagai peserta PMMB. Tahun ini, Unsera jadi salah satu yang terbanyak dalam mengirimkan mahasiswanya. Jadi, kesempatan baik ini jangan disia-siakan, karena ini bisa menjadi pintu gerbang untuk kesuksesan,” ungkap Rektor Unsera, dalam ‘Silaturahmi dan Ramah Tamah PMMB BUMN Batch II’ di Kampus Unsera, Senin (3/8/2020).

Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Inovasi Unsera, Abdul Malik menyambut baik program tersebut karena menjadi agenda konkret yang diharapkan kampus. Ia juga menilai, PMMB membuat peluang bekerja bagi mahasiswa semakin terbuka lebar dan memungkinkan mahasiswa bekerja sesuai bidangnya.

Alhamdulillah, baik batch I maupun batch II, mahasiswanya lolos. Yang pertama 24 mahasiswa, sekarang 29 (mahasiswa). Mudah-mudahan di periode ketiga dan selanjutnya semakin banyak mahasiswa Unsera yang ikut magang,” ujarnya.

Lewat adanya PMMB ini, dirinya berharap BUMD di tingkat provinsi, kabupaten dan kota juga bisa menduplikasi program tersebut. Menurutnya, pemerintah daerah juga punya tanggung jawab yang besar untuk memfasilitasi mahasiswa dalam segi lapangan kerja.

“Alangkah baiknya daerah juga memfasilitasi mahasiswanya. Sehingga, nanti pekerja BUMD bisa mengambil SDM dari mahasiswa di masing-masing kampus yang ada di daerah tersebut,” ungkap Abdul Malik.

Kendati demikian, ia berharap mahasiswa Unsera yang terpilih mengikuti PMMB ini bisa bekerja secara profesional dan menjadi peserta magang yang berintegritas. 

Sementara itu, Suhendra Saifudin, salah satu peserta PMMB Unsera, mengaku bahagia bisa mengikuti program tersebut. Dari persaingan yang ada, ia tak menyangka bisa menjadi salah satunya.

“Sangat enggak nyangka bisa keterima, karena yang daftar juga banyak, persaingannya juga ketat sekali. Hanya bisa bersyukur. Penginnya, sih, bisa keterima di sana. Kerja beneran. Kalau magang kan ada batas waktunya. Kalau kita keterima, kan, kita dapat value yang lebih,” pungkasnya.

Untuk diketahui, 29 mahasiswa Unsera yang terpilih mengikuti PMMB ini berasal dari berbagai fakultas dan prodi. Mereka nantinya akan melakukan magang selama enam bulan di masing-masing BUMN yang terlibat kemitraan. Adapun pelaksanaan PMMB BUMN Batch II Unsera ini akan dilakukan di PT Industri Nuklir Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia, PT Pertamina, PT Bank Mandiri, PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP), PT Perkebunan Nusantara III, PT Berdikari, PT Pegadaian, PT AirNav Indonesia, PT Adikarya, dan PT Rajawali Nusantara. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button