Film & MusikHiburanKabarTerkini

Virgiawan Listanto Nyanyikan 20 Lagu di e-Concert Nyanyian yang Tersimpan

biem.co – Virgiawan Listanto atau yang lebih kita kenal Iwan Fals, musisi legenda ini baru saja menggelar konser bertajuk e-concert Nyanyian yang Tersimpan hari Minggu (16/12). Bertempat di Live Space lot. 8 SCBD Jakarta, konser ini berkonsep memadukan teknologi digital komunikasi internet yang saat ini memang menjadi ‘konsumsi’ hampir seluruh masyarakat Indonesia. Jadi tanpa hadir langsung di lokasi konser pun para penggemar Iwan Fals dapat menyaksikan konser ini melalui layar handphone atau televisi yang sudah berlangganan internet Indihome. UseeTV, UseeTV GO, Maxstream, Playworld adalah aplikasi yang digunakan untuk menyaksikan e-concert Nyanyian yang Tersimpan ini.

Iwan Fals menyebutkan bahwa ia bersyukur dapat mengalami era ini dimana kemajuan teknologi komunikasi begitu maju cepat hingga bisa dimanfaatkan untuk hal yang baik. Dalam hal ini membantu para musisi seperti dirinya. Ia berharap e-concert ini juga akan mempermudah musisi lainnya untuk berekspresi menampilkan karya-karyanya.

Membawakan dua puluh lagu karyanya yang ia ciptakan sejak jaman orde baru hingga orde paling baru saat ini, Iwan Fals dan Band tampil prima. Seperti telah dijanjikan sebelumnya, Iwan Fals akan menyanyikan beberapa lagu yang tidak pernah masuk dalam album mana pun kini ditepatinya dengan menyanyikan lagu berjudul Terbuka (gagap), Annisa, Bunga Kayu di Beranda, Berkaca pada Genangan Hujan, Nyatakan Saja. Selain tentunya beberapa lagu hits lainnya seperti Ya atau Tidak, Nona, 22 Januari, Serdadu, Aku Sayang Kamu, Ikrar, Berapa Jauh, Mimpi yang Terbeli, PHK, Balada Orang Pedalaman, Harapan Tak Boleh Mati, Pesawat Tempur, Adalah.

Ada yang unik ditengah-tengah konser. Iwan bercerita bahwa sebelumnya ia ditantang untuk membuat lagu spontan, namun menurutnya jika ia membuat lagu spontan saat konser akan ‘ngawur’ jadinya. Lalu ia menuliskan liriknya di twitter-nya lalu ia menyanyikan spontan saat konser. Lagu spontan ini bercerita tentang hujat menghujat yang saat ini marak. Saat ditanya oleh para penonton “Bang Iwan, judulnya apa?”,  Iwan Fals menjawab singkat “nggak tahu”, sahutnya sambil tertawa kecil.

Sebagai penutup, konser Iwan membawakan lagu Untukmu Indonesia, bercerita tentang cinta dan optimismenya terhadap negeri ini. Meski keadaan belum sejahtera merata, ia yakin keadaan akan berubah lebih baik dan apapun keadaannya ia tetap cinta Indonesia. Konser berjalan lancar dan damai,

“Terima kasih sudah datang nonton menikmati konser dengan damai dan buat semua yang nonton dimana pun berada, salam bahagia”, tutupnya. (Adit)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button