Komunitas

MRI Kota Tangerang Bagikan 1.000 Nasi Bungkus Melalui Humanity Food Truck

KOTA TANGERANG, biem.coHumanity Food Truck kembali menyebarkan makanan gratis untuk masyarakat kurang mampu. Bersama Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kota Tangerang, pihaknya membagikan 1.000 nasi bungkus untuk masyarakat di sekitaran Masjid Al-Muqorobin, Parung Serab, Kota Tangerang, beberapa waktu lalu.

Selain itu, MRI Kota Tangerang juga membagikan ke wilayah masyarakat Rawa Kucing sebanyak 120 bungkus.

Untuk diketahui, Humanity Food Truck merupakan jembatan kemanusiaan dari lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) untuk menyampaikan amanah kepedulian bagi jutaan saudara yang membutuhkan. Sebelumnya, Humanity Food Truck ini memang hanya hadir saat Ramadan.

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Masjid Al-Muqorobin dipilih lantaran dalam proses perizinan sangat mudah, dimana mayoritas yang mendapatkan manfaat berprofesi sebagai pedagang, pengemudi ojek daring, dan guru.

“Sasaran kita kepada jamaah masjid, dan juga kita distribusi tidak hanya warga di Masjid Muqorobin saja, tetapi juga ke para pemulung kawasan kumuh,” ujar Rodi Maryanto, salah satu relawan MRI Kota Tangerang.

Usai salat Jumat, masyarakat langsung mengantre dengan rapi untuk mengambil nasi bungkus. Tidak hanya nasi bungkus, MRI Kota Tangerang juga menyiapkan minuman dan saos.

“Kita cukup terharu melihat jamaah masjid yang berbondong-bondong untuk mengantre ambil nasi siap saji ini. Kita ingin masyarakat ikut bahagia dengan adanya Humanity Food Truck ini. Kita juga butuh doa dan dukungannya dalam aksi-aksi kemanusiaan dari masyarakat Indonesia,” tutup Rodi. (uti)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button