KabarTerkini

UIN SMH Banten Lepas 550 Wisudawan

KOTA SERANG, biem.co – Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten melepas 550 wisudawan tingkat Sarjana (S1), baru-baru ini.

Dalam perhelatan wisuda ke-25 gelombang III yang dilaksanakan di Aula Prof Kh. Sjadzely Hasan, Kampus I UIN Banten tersebut terdapat beberapa wisudawan yang memiliki nilai kelulusan tertinggi dan menerima penghargaan.

Mereka di antaranya Irti Faiyah (Fakultas Tarbiyah dan Keguruan) dengan nilai IPK 3,76, Swilia Apriliani (Fakultas Syariah) dengan nilai IPK 3,67, Intan Pramuya (Fakultas Ushuluddin dan Adab) dengan nilai IPK 3,75, Suhenda (Fakultas Dakwah) dengan nilai IPK 3,70, dan yang terakhir Dewi Juni Andini (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam) dengan nilai IPK tertinggi, yakni 3,78.

Kepada para wisudawan, Rektor UIN SMH Banten, Fauzul Iman berpesan untuk memanfaatkan ilmu dan ajaran agama yang telah didapat semasa kuliah.

“Terbanglah sebagaimana terbangnya kupu-kupu ke luar dari kepompongnya, indah. Kupu-kupu sebagai lambang wisudawan-wisudawati, dihiasi dengan sayap kanan adalah akhlak dan sayap kiri adalah ilmu pengetahuan. Sebagaimana diamalkan dalam lambang UIN SMH Banten, ada sayap kupu-kupu. Sayap akhlak dan pengetahua,” pungkasnya. (ratu/red)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button