Film & Musik

Kisah Masa Muda Taufiq Kiemas Diangkat ke Layar Lebar

biem.co — Kisah masa muda seorang aktivis era kepemimpinan Presiden Soekarno, yakni Taufiq Kiemas, kini diangkat ke layar lebar.

Film berjudul ‘Taufiq: Lelaki Yang Menantang Badai’ bercerita tentang masa muda Taufiq Kiemas, yang pernah menjadi aktivis mahasiswa dan mendukung presiden Soekarno. Yang oleh karena aktivitasnya tersebut, Taufiq semasa hidupnya pernah mendekam di dalam penjara pada masa rezim Orde Baru.

Diketahui, film ini diangkat dari kisah nyata, seorang tokoh politik, yang di kemudian hari kita kenal sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) periode 2009-2014, yang juga adalah suami dari mantan presiden Indonesia, Megawati Soekarnoputri.

Taufiq sedang berada di Palembang ketika dia bersama geng anak muda Don Quixote. Lalu terinspirasi oleh pemikiran-pemikiran Soekarno, saat dia akhirnya memutuskan menjadi seorang nasionalis.

Perjalanan hidup membawanya ke Jakarta dan bertemu langsung dengan Soekarno, menjalin persahabatan dengan Guntur Soekarnoputra serta bertemu Megawati Soekarnoputri untuk pertama kalinya.

Taufiq akan memahami arti persahabatan, keluarga, cinta dan negera ketika dia menjalani hidup sebagai seorang nasionalis.

Film produksi Max Pictures dan disutradarai oleh Ismail Basbeth ini akan ditayangkan serentak di bioskop-bioskop seluruh Indonesia mulai 14 Maret 2019.

Dalam film ini, pemeran karakter Taufiq Kiemas adalah aktor berbakat Achmad Megantara dan karakter Megawati Soekarnoputri diperankan oleh Aghniny Haque.

Film ‘Taufiq: Lelaki Yang Menantang Badai’ juga menampilkan aktor dan aktris berbakat lainnya seperti Ray Sahetapy, Ferry Salim, Brandon Salim, Ben Kasyafani, Rukman Rosadi, Whani Darmawan, Imelda Therinne, serta Egy Fedly. (Susilawati)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button