Kabar

Sekda Sebut Jabatan Kosong Tidak Pengaruhi Kinerja Pemprov Banten

KOTA SERANG, biem.co – Banyaknya jabatan kosong di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten membuat Sekretaris Daerah (Sekda) Banten Al Muktabar angkat bicara.

Dia menyebut akan menindaklajuti dan memformulasikan pengisian-pengisian jabatan kosong tersebut.

“Ya, nanti akan kami formulasikan dan akan kami tindaklanjuti,” katanya saat ditemui awak media, di masjid Raya Al-Bantani, Jumat (18/10).

Kendati demikian, Al Muktabar mengatakan sebenarnya dalam keadaan kosong pun Pemprov Banten masih berjalan dengan baik.

“Dalam posisi kosong pun Pemprov Banten bagus-bagus saja tuh. Lembaganya tidak tutup,” imbuhnya.

Lebih lanjut Al Muktabar menuturkan, penempatan pegawai merupakan bagian dari parameter birokrasi.

“Dalam rangka birokrasi reformasi kita harus melaksanakan tugas secara akuntabel, efektif dan efisien. Dalam hal tersebut jangan-jangan hal ini lebih efisien, karena tidak ada biaya pemberian tunjangan dan biaya-biaya lainnya,” ucapnya.

“Reformasi birokrasi tidak mengisyaratkan organisasi yang besar dengan jumlah pegawai yang berlebihan. Bisa dicek apakah organisasi kita tidak jalan? kan jalan juga,” tambah Al Muktabar mengakhiri. (Juanda)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button