Kabar

Kapolda Banten Perketat Pengawasan Pilkada Serentak

PANDEGLANG, biem.co — Jelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak yang dilakukan di empat kabupaten/kota di Provinsi Banten, Kapolda Banten Irjen Pol Agung Sabar Santoso akan memperketat pengawasan serta penjagaan di sejumlah titik rawan kerusuhan dan politik uang.

Hal ini dilakukan setelah pihak Bawaslu Provinsi Banten merilis pemetaan di beberapa daerah yang rawan akan terjadinya hal tersebut.

Kapolda Banten melakukan kunjungan kerja di wilayah Kabupaten Pandeglang untuk memberikan bantuan kendaraan dinas pada Polres Pandeglang, sebanyak dua puluh sembilan kendaraan roda dua dan satu kendaran roda empat.

Pemberian kendaraan dinas tersebut langsung diterima oleh Kapolres Pandeglang, AKBP Sofwan Hermanto, di halaman Mako Polres Pandeglang, Kamis (27/02/2020).

Kapolda Banten Irjen Pol Agung Sabar Santoso mengatakan, sejumlah kendaraan yang diberikan ini untuk menunjang kinerja para anggota Polri saat melakukan tugas.

“Semua yang ada pilkada kita berikan perhatian khusus, Bapak Kapolri sudah menyampaikan pilkada harus aman, damai, dan nyaman,” katanya.

Ia menjelaskan, untuk menjaga kondusifitas di sejumlah wilayah, Polda Banten akan melakukan penjagaan ketat pada setiap wilayah untuk mengantisipasi kerawanan-kerawanan yang sudah dipetakan Bawaslu.

“Polda Banten akan mem-backup kepada Kapolres yang ada pilkadanya,” singkatnya.

Tidak hanya itu, ia juga menuturkan bahwa kunjungan tersebut juga untuk memberikan motivasi dan penghargaan untuk anggota-anggota yang sudah melaksanakan tugas dengan baik.

“Dalam rangka meningkatkan kinerja dan progam-program Bapak Kapolri juga,” pungkasnya. (as)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button