Kabar

Bansos Pemprov Jabar Telah Diterima Pemkab Garut

GARUT, biem.co – Bantuan Sosial (Bansos) Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) mulai didistribusikan untuk masyarakat Kabupaten Garut. Pendistribusian itu langsung dipimpin oleh Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum di Kantor Pos Garut, Jalan Ahmad Yani, Rabu (13/5/2020). Dan diterima langsung oleh Pemerintah Kabupaten Garut melalui Bupati Garut H. Rudy Gunawan.

Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum mengatakan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Pemerintah Garut, PT Pos Indonesia dan Bulog menyalurkan bantuan untuk masyarakat Garut. Sejumlah 89. 743 Keluarga Rumah Tangga Sasaran (KRTS). Terdiri dari 47.983 KRTS untuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sejumlah 41.751 KK.

“Bantuan sosial Provinsi Jawa Barat disalurkan di tengah pandemi virus Covid-19. Agar mengurangi dampak ekonomi dan sosial pada lapisan masyarakat. Uu juga menjelaskan bahwa semabko yang menjadi bagian bansos non tunai dijamin tepat mutu dan berkualitas,” ujarnya.

Bupati Garut H. Rudy Gunawan menyampaikan terima kasih kepada Pemprov Jabar untuk Bansos yang telah disampaikan. Selanjutnya ia akan menyalurkan 89 ribu paket langsung kepada masyarakat yang membutuhkan. Adapun sisanya sebanyak 29.000 Kepala Keuarga akan ditutupi dengan APBD Kabupaten Garut untuk masa tanggung selama 4 bulan.

“Untuk sisanya 29.000 kepala keluarga akan ditutupi oleh APBD Pemkab Garut. Bantuan sosial tersebut akan segera kami berikan kepada masyarakat Garut terdampak Covid-19,” pungkasnya. (yadi/red)

Editor: Irwan Yusdiansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button