Kesehatan

Mengenal Vertigo yang Renggut Nyawa Rektor Paramadina

biem.co – Kabar duka datang dari jagat dunia pendidikan Indonesia. Rektor Universitas Paramadina yang juga merupakan dosen sekaligus Guru Besar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI), Firmanzah meninggal dunia, Sabtu (6/2/2021).

Dikutip dari CNNIndonesia, salah satu dosen Paramadina, Hendri Satrio membenarkan kabar tersebut. Menurutnya, berdasarkan kabar pihak keluarga, Firmanzah sempat mengalami vertigo sebelum meninggal dunia. “Benar, meninggal pagi ini. Kabar dari pihak keluarga karena vertigo,” katanya.

Lantas, apa sebenarnya vertigo? Bagaimana gejalanya? Simak ulasannya berikut ini.

Dilansir dari alodokter.com, vertigo adalah kondisi yang membuat penderitanya mengalami pusing, sampai merasa diri atau sekelilingnya berputar.

Gejala Vertigo

Selain kepala terasa berputar, vertigo juga dapat disertai dengan gejala lain, seperti:

  • Mual;
  • Muntah;
  • Pergerakan bola mata yang tidak normal (nistagmus);
  • Berkeringat;
  • Hilangnya pendengaran;
  • Tinnitus.

Pada dasarnya, vertigo perlu mendapatkan penanganan dengan segera. Jika tidak, kondisi yang ada dapat memburuk dan membahayakan penderitanya.

Penyebab dan Faktor Risiko Vertigo

Vertigo dapat disebabkan oleh beragam kondisi, di antaranya:

  • Diabetes;
  • Migrain;
  • Stroke;
  • Penyakit Parkinson;
  • Tumor otak.

Pengobatan Vertigo

Pasien dapat mengatasi vertigo dengan duduk diam saat gejala kambuh. Beberapa jenis obat juga bisa digunakan untuk meredakan gejala, namun harus dengan resep dokter.

Pengobatan yang diberikan dokter kepada pasien dapat berbeda-beda, tergantung penyebab yang mendasarinya.

Cara Mencegah

Vertigo bisa dicegah dengan beberapa cara, antara lain:

  • Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi
  • Duduk diam sejenak saat bangun tidur
  • Gerakkan kepala secara perlahan
  • Hindari posisi membungkuk, agar vertigo tidak kambuh.

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button