Kabar

Jokowi: Waspada Kenaikan Angka Covid-19

biem.co – Presiden Indonesia Joko Widodo meminta kepada seluruh kepala daerah untuk berhati-hati dalam mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam rapat arahan pada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang diselenggarakan melalui Zoom Meeting, Senin (17/5/2021).

Dalam kesempatan tersebut orang nomor satu di Indonesia meminta kepada seluruh Kepala Daerah untuk berhati-hati dalam mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19.

“Paska libur Hari Raya Idul Fitri, terutama kepada sejumlah provinsi yang hingga saat ini mengalami tren kenaikan angka positif Covid-19,” kata Jokowi.

Meski kasus Covid-19 tidak sebesar tahun lalu, Jokowi tetap mengajak kepada semua kepala daerah tetap waspada terhadap potensi jumlah kasus baru Covid-19.

“Tetapi kita berharap kasus aktifnya tidak sebesar pada tahun-tahun lalu. Karena sudah terjadi penurunan kasus aktif dari puncak kasus aktif yaitu di awal Februari,” katanya.

Presiden juga memerintahkan seluruh kepala daerah beserta Forkopimda di masing-masing daerah untuk memperhatikan langkah-langkah strategis dalam pemulihan ekonomi nasional. “Seluruh gubernur, bupati, wali kota memiliki tanggung jawab yang sama dalam berkontribusi dalam pertumbuhan pemulihan ekonomi nasional,” ungkapnya. (Ar)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button