Kabar

Bupati Pandeglang Terpapar Covid-19 Varian Delta

PANDEGLANG, biem.co — Pemerintah Kabupaten Pandeglang melalui Kepala Bagian Humas, Tubagus Nandar Suptandar menyampaikan kebenaran terkait Bupati Pandeglang, Irna Narulita terpapar Covid-19 varian Delta.

Ia mengatakan, terkait dengan pesan berantai yang mengatakan bahwa Bupati Pandeglang terpapar Covid-19, merupakan hasil swab PCR bupati tanggal 15 Juli 2021 pukul 20.30 WIB yang menyatakan hasilnya positif Covid19. Kemudian Sabtu, 17 Juli 2021, ibu bupati kembali melakukan swab PCR kedua dan hasilnya dinyatakan positif.

“Menurut diagnosa sementara ibu bupati terpapar varian delta,” tuturnya melalui pesan siaran WAG Humas Pandeglang, Sabtu (17/7/2021) pukul 19.13 WIB.

Setelah mendapatkan hasil tes pertama, bupati langsung melakukan isolasi mandiri di Jakarta.

“Kondisinya saat ini secara keseluruhan ibu bupati dalam kondisi baik dengan gejala sesak napas ringan,” tuturnya.

Bupati mengimbau kepada masyarakat Pandeglang, untuk tidak hanya sekadar mematuhi protokol kesehatan, akan tetapi harus tetap menjaga pola makan dan asupan gizi yang memadai.

“Selama melaksanakan isolasi mandiri, ibu bupati akan tetap menjalankan tugas secara virtual. Kepada siapa saja yang sempat melakukan kontak langsung dengan beliau, agar segera melakukan swab antigen dan PCR,” ujarnya. (AT)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button