KabarKampus

Dosen UNPAM Gelar Sosialisasi Rekrutmen dan Seleksi untuk Persiapkan Siswa SMK Negeri 7 Kota Serang Hadapi Dunia Kerja

SERANG, biem.co – Dalam rangka meningkatkan kesiapan siswa menghadapi dunia kerja, Universitas Pamulang (UNPAM) Serang melalui Program Studi Manajemen menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) bertema “Sosialisasi Rekrutmen dan Seleksi dalam Mempersiapkan Siswa SMK Negeri 7 Kota Serang untuk Dunia Kerja”, pada 17–18 Oktober 2025.

Kegiatan yang dilaksanakan di SMK Negeri 7 Kota Serang, Kecamatan Cipocok Jaya, ini menghadirkan narasumber dari kalangan akademisi UNPAM, yakni Karsikah, S.M., M.M. dan Irma Rahmawati, S.P., M.M., serta turut dihadiri oleh Kaprodi Manajemen, Indar Riyanto, S.Kom., M.M.. Turut berpartisipasi pula mahasiswa Program Studi Manajemen UNPAM Serang sebagai bagian dari tim pelaksana PKM.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 7 Kota Serang, yang menyambut baik kegiatan ini sebagai upaya nyata dalam membekali siswa dengan wawasan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk bersaing di dunia kerja.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini karena mampu memberikan pemahaman langsung kepada siswa tentang proses rekrutmen dan seleksi kerja yang sesungguhnya,” ujar Kepala Sekolah dalam sambutannya.

Dalam kegiatan tersebut, para dosen memaparkan materi mengenai pentingnya proses rekrutmen dan seleksi yang tepat, cara menyusun curriculum vitae (CV) dan surat lamaran kerja yang menarik, serta strategi menghadapi wawancara kerja. Sesi berlangsung interaktif, di mana siswa aktif bertanya dan berbagi pengalaman seputar persiapan karier mereka.

Selain aspek teknis, sosialisasi ini juga menekankan keterampilan interpersonal, seperti komunikasi efektif, etika kerja, dan cara membangun jaringan profesional. Menurut Karsikah, hal tersebut merupakan bagian penting dalam menunjang keberhasilan karier siswa di masa depan.

“Kesiapan menghadapi dunia kerja bukan hanya soal kemampuan teknis, tetapi juga sikap profesional dan mental yang kuat. Kami ingin siswa SMK memahami bahwa proses seleksi adalah pintu awal untuk menampilkan potensi terbaik mereka,” tuturnya.

Kegiatan ini juga mencakup simulasi wawancara dan sesi diskusi kelompok yang membantu siswa mengenali kelebihan serta kekurangan diri saat melamar pekerjaan. Para peserta mengaku mendapatkan banyak wawasan baru, terutama tentang bagaimana mempersiapkan diri agar lebih percaya diri menghadapi proses seleksi kerja.

Menurut Irma Rahmawati, sosialisasi ini merupakan bentuk dukungan konkret UNPAM terhadap pendidikan vokasi.

“Kami berharap kegiatan seperti ini bisa membantu sekolah-sekolah vokasi menyiapkan lulusan yang siap pakai, profesional, dan berdaya saing tinggi,” ujarnya.

Kegiatan PKM ini juga berdampak positif bagi pihak sekolah dan industri. Selain meningkatkan reputasi SMK Negeri 7 Kota Serang sebagai lembaga yang proaktif mempersiapkan siswa ke dunia kerja, kegiatan ini juga membuka peluang kerja sama antara sekolah, universitas, dan dunia industri dalam bentuk magang maupun pelatihan lanjutan.

Dengan adanya kegiatan ini, para siswa diharapkan tidak hanya memahami tahapan rekrutmen dan seleksi, tetapi juga mampu mengembangkan sikap profesional dan kepercayaan diri untuk menghadapi tantangan karier di masa depan.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun jembatan antara pendidikan dan dunia kerja. Karena sukses bukan hanya tentang kemampuan akademik, tetapi juga kesiapan mental dan profesionalisme,” tutup Indar Riyanto. ***

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button