Sosok

Tania Galiyah Nirbana Bawa Sosok Pangeran Pande Gelang di FLS2N

KOTA SERANG, biem.co – Tania Galiyah Nirbana, siswi kelas 3 SDIT Bilingual Widya Cendekia berhasil membawa pulang gelar Juara 2 Lomba Cergam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN) tingkat kecamatan.

Bertemakan ‘Pandeglang’, anak usia 9 tahun tersebut membawa sosok Pangeran Pande Gelang dalam bentuk lukisan.

(Foto: Ist).

Kisah inspirasi Pangeran Pande Gelang menggugah Tania untuk menjadikan sosok utama dalam lomba yang diikutinya tersebut.

Seperti diketahui, lelaki yang memiliki nama asli Pangeran Sae Bagus Lana itu memiliki sifat yang baik hati, berbeda dengan tabiat Pangeran Cunihin.

Ia memiliki kesaktian mandraguna, tetapi suatu ketika ilmu kesaktiannya dicuri oleh Pangeran Cunihin.

Lukisan Pangeran Pande Gelang milik Tania Galiyah Nirbana. (Foto: Ist)

Dengan kesaktian itu, Pangeran Cunihin mengubah Pangeran Pande Gelang menjadi orang tua renta agar Pangeran Cunihin bisa merebut kekasih Pangeran Pande Gelang, yaitu Putri Cadasari.

Pangeran Pande Gelang pun akhirnya mendapat petunjuk gurunya untuk membuat sebuah gelang besar. Bila melewati gelang tersebut, maka dapat mengalahkan Pangeran Cunihin. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button