Kabar

Polda dan Pemkot Kunjungi Pusat Perbelanjaan di Kota Serang

Pastikan untuk Terapkan Protokol Kesehatan Hadapi 'New Normal'

KOTA SERANG, biem.co – Sobat biem, sebagai upaya persiapan ‘New Normal’, Polda Banten dan Pemerintah Kota (Pemkot) Serang mengunjungi dua pusat perbelanjaan besar di Kota Serang yaitu Mall Of Serang (MOS) dan Carefour.

Nah, tujuan dari kunjungan dua instansi tersebut yaitu untuk memastikan kesiapan pusat perbelanjaan yang kerap digandrungi masyarakat Kota Serang dalam penerapan protokol kesehatan Covid-19.

“Tujuan kunjungan kami ini memastikan pengelola (red-pusat perbelanjaan) melaksanakan protokol kesehatan secara disiplin. Seperti tersedianya cuci tangan, sanitizer, cek suhu, dan social distancing. Kemudian pihak pengelola juga secara persuasif haruslah mengimbau kepada pengunjung menggunakan masker,” ujar Kapolda Banten, Irjen Pol Fiandar, di lokasi, Jumat (05/06/2020).

Di waktu yang sama, Wali Kota Serang, Syafrudin mengharapkan persiapan ‘New Normal’ ini bisa berjalan dengan lancar. Sehingga perekonomian bisa bangkit kembali.

“Tentunya kami semua berharap mudah-mudahan Kota Serang tidak lagi ada peningkatan kasus Covid-19. Dan kembali hidup normal,” ungkapnya.

Sementara Deputi Mall Director, pada MOS, Wisnu Fernandes mengaku akan mengikuti arahan dari pemerintah, mengenai penerapan ‘New Normal’.

“Kami masih menunggu peraturan dari Pemkot Serang. Tetapi secara teknis kami akan mengikutinya. Dalam hal penerapan protokol kesehatan pun kami laksanakan, baik ke pengunjung maupun ke pihak outlet,” pungkasnya.

Yuk sobat biem kita dukung kebijakan baru ini dengan melaksanakan protokol kesehatan mulai dari diri sendiri. (iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button