Kabar

BBPLK Serang Turun Tangan Bantu Pemkab Lebak Tangani Covid-19

LEBAK, biem.coSobat biem, bertambahnya kasus positif Covid-19 di Kabupaten Lebak Banten, menjadi perhatian berbagai pihak. Salah satunya Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Serang. Sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus tersbut, BBLK telah memberikan bantuan ratusan peralatan protokol kesehatan.

Bantuan peralatan yang diterima langsung Asisten Daerah III Pemkab Lebak Feby Hardian Kurniawan, di Pendopo Bupati Lebak tersebut diantaranya 6 unit wastafle portable, 200 buah face shield, 60 buah baju hazmat, dan 500 buah masker kain.

“Kami berharap, bantuan ini dapat bermanfaat untuk pemerintah kabupaten dan masyarakat sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Kepala BBPLK Serang, Agung Nur Rohmad saat diwawancarai awak media, Rabu (1/7/2020).

Selain itu juga, Agung berpesan kepada pemerintah setempat, terutama kepada gugus tugas untuk terus memberikan imbauan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

“Semoga juga gugus tugas terus memberikan imbauan supaya masyarakat semakin sadar bahwa kesehatan sangatlah penting apalagi disaat pandemi seperti ini,” ucapnya.

Sementara itu Asisten Daerah III Feby Hardian Kurniawan mengucapkan terima kasih karena telah memberikan perhatian penuh kepada pemerintah dan masyarakat Kabupaten Lebak dalam penanganan covid-19.

“Tentu kami (red-pemkab Lebak) mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada BBLK karena sudah membantu dalam memutus mata rantai covid-19,” kata Feby.

Feby juga mengatakan bantuan ini akan disalurkan untuk petugas medis yang tersebar di sejumlah puskesmas dan rumah sakit sedangkan wastafle portable akan ditempatkan di tempat fasilitas publik.

Semoga bantuan yang diberilan BBLK bermanfaat untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. (EMR)

Editor: Irwan Yusdiansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button