Film & Musik

Viral Presiden Jokowi Cover Lagu ‘Los Dol’, Penasaran?

biem.co – Sobat biem, baru-baru ini viral sebuah video Presiden Joko Widodo menyanyikan lagu “Los Dol” milik penyanyi Denny Caknan. Video tersebut di unggah pada (28/8) lalu oleh seorang YouTuber, Afikra Armansyah.

Uniknya, ternyata dalam video berjudul “Los Dol – Denny Caknan Cover by President Jokowi (SpeechComposing) tersebut, Presiden Jokowi tidak benar-benar bernyanyi di atas panggung layaknya penyanyi profesional, melainkan video editan pidato Jokowi menjadi seolah-olah bernyanyi.

“Dalam video ini Pak Presiden Joko Widodo tidak benar-benar bernyanyi, melainkan ini adalah hasil dari editing menggunakan software musik dan software video editing dari beberapa video pidato/keterangan pers dari Pak Jokowi,” tulisnya dalam deskripsi video yang dibuatnya.

Lebih lanjut, Afikra menjelaskan, video-video Jokowi harus dipotong kata per kata atau per suku katanya agar saat digabungkan membentuk kalimat seperti pada lirik lagu yang dinyanyikan.

“Teknik speech composing adalah sebuah metode membuat lagu yang liriknya diambil dari pembicaraan seseorang. Dengan software tertentu nada bicara seseorang tersebut diharmonisasikan menjadi lagu dan diberi musik pengiring,” imbuhnya.

Afikra menegaskan jika dirinya tidak ada niatan untuk menghina atau melecehkan siapapun. Ia hanya membuat kreatifitas musik dengan video speech composing Jokowi tersebut. Ia juga berharap agar videonya banyak disukai dan orang menjadi terhibur.

“Video ini dibuat hanya untuk hiburan semata, tidak ada unsur politik didalamnya, apalagi menghina ataupun menjelek-jelekan. Lihatlah video ini dari sudut pandang seni dan kreatifitas, ini adalah murni kreatifitas bermusik. Tengkyu,” tandasnya.

For your information, hingga tulisan ini dibuat, video yang diunggah Afikra tersebut telah ditonton sebanyak 2,8 juta kali.

Penasaran seperti apa video tersebut? Silakan tonton videonya berikut ini:

Wah, keren ya sobat biem video yang dibuat Afikra Armansyah. Semoga menginspirasi kita semua untuk terus berkarya. (Eys)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button