Kabar

Hamas Desak Kejati Usut Tuntas Kasus Korupsi

KOTA SERANG, biem.co — Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Serang (Hamas) melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten, Selasa (8/6/2021).

Dalam aksinya mereka mendesak kepada Kejati untuk menuntaskan kasus korupsi yang ada di provinsi Banten.

Hendi Munajat selalu koordinator aksi merasa prihatin atas maraknya kasus korupsi yang sedang terjadi.

“Tentunya kami sangat prihatin dengan adanya skandal korupsi masker yang diperuntukkan untuk tenaga kesehatan (nakes),” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima awak biem.co.

Ditambahkannya, persoalan korupsi lainnya yakni mark up anggaran pembelian lahan untuk pembangunan UPTD Samsat Malingping seluas 6.513 meter persegi tahun anggaran 2019 senilai Rp4,6 Miliar. Pada kasus tersebut negara mengalami kerugian sekitar Rp850 juta.

“Belum lagi kasus korupsi mengetahui dana hibah pondok pesantren yang mencoreng nama baik Banten,” tambahnya.

Atas maraknya kasus korupsi yang terjadi, Hamas menuntut kepada Kejati untuk transparan dalam mengungkap kasus mega korupsi yang ada di Banten.

“Selain itu kami meminta Kejati untuk melibatkan KPK mengupas kasus korupsi yang sedang terjadi,” pungkasnya. (Ar)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button