KampusTerkini

Sosialisasi UMKM Aneka Kerupuk “Fajar Putra” Dengan Meningkatkan Ekonomi Lokal Lewat Variasi Produk, Kualitas Produk, dan Desain Label

KOTA SERANG, biem.co – Pada kesempatan kali ini tanggal 12 Oktober 2025. Dosen beserta Mahasiswa dari Universitas Pamulang PSDKU Serang melalui Prodi Manajemen melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) di UMKM Aneka Kerupuk Fajar Putr yang berlokasi di KP. Pantogan RT/RW. 005/006, Kel. PanggungJati, Kec. Taktakan, Kota. Serang-Banten  . Dihadiri oleh Dosen : Ibu Sela Novitasari, S.E. M.M. Selaku Koord. Bidang PKM dan Pak Mesakh, S.E.,M.M. Selaku Dosen Pendamping beserta Mahasiswa : Muhamad Ridwan, Arinda Arivia, dan Ayu Suwarni.

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran besar dalam menggerakkan roda perekonomian daerah. Salah satu contohnya adalah UMKM Aneka Kerupuk Fajar Putra, produsen kerupuk daerah taktakan, yang berhasil mencuri perhatian masyarakat berkat variasi produk, kualitas, dan desain label dalam  kemasan yang lebih modern. Langkah kreatif ini membuat penjualan mereka meningkat pesat.

Kerupuk sudah menjadi bagian dari kuliner khas Indonesia yang hampir selalu hadir di setiap meja makan. Namun, di tengah persaingan pasar yang semakin ketat, banyak pengusaha kecil kesulitan bertahan karena produk yang monoton dan kurang menarik minat generasi muda.

Dampak

Dengan adanya perubahan dari Variasi produk, Kualita Produk, dan Desain Label membuat penjualan Aneka Kerupuk Fajar Putra melonjak tajam. Produk yang awalnya hanya dijual di Warung sekitar kini sudah menembus beberapa Toko Agen dan platform e-commerce seperti Shopee.

Peningkatan permintaan ini juga berdampak positif bagi masyarakat sekitar. Aneka Kerupuk Fajar Putra kini mempekerjakan Lima orang warga lokal. Tak hanya menciptakan lapangan kerja baru, keberhasilan ini juga menjadi motivasi bagi pelaku UMKM lain di desa tersebut untuk terus berinovasi.

Reaksi dan Tanggapan

Pemilik UMKM Aneka Kerupuk Fajar Putra, Bapak Joni Sarnita, menyampaikan, “Kegiatan ini sangat berguna untuk para pelaku UMKM, khususnya kami, karena kami bisa tahu bahwa variasi sangat berpengaruh terhadap penjualan.”

Sementara itu, para audiens juga memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan PKM tersebut. Mereka merasa kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan pengetahuan baru tentang cara mengembangkan produk agar lebih menarik dan memiliki nilai jual lebih tinggi.

Para audiens juga merasa senang karena kegiatan disampaikan dengan jelas dan disertai contoh nyata yang mudah dipahami. Mereka menjadi lebih bersemangat dan termotivasi untuk berinovasi serta berkontribusi dalam meningkatkan kualitas produksi.

Secara keseluruhan, reaksi audiens sangat antusias dan mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan agar kemampuan dan wawasan mereka dalam dunia kerja semakin berkembang.

Kesimpulan

Kesuksesan UMKM Aneka Kerupuk Fajar Putra menunjukkan bahwa inovasi dan keberanian untuk berubah menjadi kunci utama bertahan di tengah persaingan usaha. Dengan memadukan cita rasa tradisional dan kemasan modern, usaha kecil pun dapat naik kelas dan menembus pasar yang lebih luas. (Red)

Editor: admin

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button