Film & MusikHiburanKabarTerkini

Sahrul Gibran Akan Adakan Open Casting di Serang

biem.coHaloooha, sobat biem kali ini kita akan berbicara apa ya? Bagaimana kita bahas tentang film Indonesia saja.

Yups, di awal tahun 2018 ini keliatannya banyak sekali judul-judul film yang seru di jajaran jadwal tayang bioskop. Kita buka dengan ‘Dilan 1990’ deh, nggak sedikit dari penonton atau penikmat film ingin jadi Dilan, Milea, bahkan busi motornya. Bercanda, hehehe.

Nggak perlu jadi Dilan atau Milea deh, Sob. Jadi diri sendiri juga cukup. Kalau kalian punya bakat berakting, untuk apa ingin menjadi mereka.

Nah, ini informasi untuk kalian, Sob. Simak ya, ini mendebarkan loh sampai-sampai Roy Kiyoshi bukan mencium aroma makhluk halus, tapi kuah rendang, hehehe.

Pada 15 April 2018 ini, Sahrul Gibran bekerjasama dengan biem.co akan membuka opening casting loh. Tepatnya di Kantor Redaksi biem.co, di Jl. Karya Bhakti 2A No. 99, Komplek KPPN, Ciceri, Kota Serang. Acara ini dimulai dari pukul 09.00 WIB sampai 14.00 WIB.

Saat dihubungi oleh biem.co, Sahrul Gibran, Produser dan Sutradara Film menuturkan, tujuan saya mengadakan open casting di Serang adalah ingin mencari talent dari lokal Serang atau Banten sendiri.

“Saya yakin generasi muda Serang dan sekitarnya punya bibit atau potensi di dunia akting. Semoga bisa ditemukan yang sesuai dan pas di film terbaru saya tahun ini,” ungkapnya saat dihubungi via WhatsApp.

Ssst… sedikit bocoran nih, judul film yang akan digarap Sahrul ini berjudul ‘Inem Pelayan Go sKill’. Film ini bergenre drama romance comedy gitu, deh, Sob.

Rencananya film ini akan digarap di dua lokasi, yakni pedesaan di daerah Banten dan luar negeri. Film ini menceritakan tentang gadis desa yang punya mimpi dan cita-cita ingin jadi orang kaya buat membahagiakan kedua orangtuanya.

Dan, romance-nya si gadis desa ini akan dipertemukan dengan cowo tajir bergelimbang harta. Duh, seperti apa ya? Sudah, deh, jangan banyak-banyak bocorannya nanti banjir, padahal musim panas ya, hehehe.

Baydewey, buat sobat biem yang punya bakat akting atau melucui bisa banget loh nunjukin bakatnya. Kapan lagi jadi artis? Hehehe. Sampai bertemu di tanggal 15 April ini ya. (Dion)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button