KabarTerkini

Pemda Anggarkan Rp24 Miliar untuk Rehab Sekolah Dasar

KABUPATEN SERANG, biem.co — Pemerintah Kabupaten Serang melalui Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Tata Bangunan menyiapkan anggaran untuk proyek rehab Sekolah Dasar (SD) tahun 2018.

Diketahui, anggaran yang disiapkan untuk SMP mencapai Rp10 miliar lebih, sementara untuk SD sebesar Rp24 miliar.

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Tata Bangunan Kabupaten Serang, Adjat Gunawan mengatakan, untuk proyek lelang rehab sekolah yang sudah masuk baru ada tiga, seperti Ranca Dadap, Bantar Panjang di Kecamatan Cikeusal dan SDN Citasuk Padarincang.

“Yang lainnya belum dilakukan, mengingat masih harus melengkapi dokumen,” ungkap Adjat, kepada biem.co, Sabtu (21/04).

Saat ditanya terkait molornya lelang proyek yang berimbas kepada hasil pembangunan, Adjat mengaku tidak akan memakan waktu lama.

“Dipastikan untuk lelang proyek rehab sekolah dan pembangunan perpustakaan sekolah bulan ini bisa masuk ke unit layanan pengadaan barang dan jasa,” tandasnya.

Ditambahkan Adjat, kami juga kembali melelang proyek yang tahun lalu gagal.

“Semoga bulan ini yang belum sudah bisa masuk ke ulp untuk dilelang,” pungkasnya. (Firo)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button