biem.co – Guns N Roses, kelompok musik hard rock dari Amerika Serikat akan menggelar konser di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Kamis (08/11) malam ini. Dalam konser tersebut, pengamanan yang dilakukan sampai 4 ring.
Hal itu dikatakan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono dilansir dari detikcom.
Kombes Pol Raden menyebut, dari 4 ring pengamanan, total ada 3237 personel yang disiapkan. “Adapun jumlah tersebut merupakan tim gabungan bukan hanya Polisi, akan tetapi TNI, Dishub DKI Jakarta, Satpol PP dan lainnya,” katanya.
Lebih lanjut, Kombes Pol Raden mengatakan, seluruh personel sudah diberangkatkan sejak pagi. “Untuk ring satu di GBK, ring dua, dan tiga itu akses parkiran dan masuk GBK, dan ring 4 di luar GBK,” imbuhnya.
Saat ditanya mengenai pengaturan lalu lintas yang dilakukan, Kombes Pol Raden menyampaikan, hal tersebut situasional. “Untuk lalu lintas itu situasional ya,” ujarnya.
Rencananya konser bertajuk ‘Not In This Lifetime Tour’ ini bakal digelar selama tiga sampai empat jam tanpa band pembuka.
Dalam konser ini pun, Guns N Roses akan tampil dalam format reuni. Seluruh personel, Axl Rose (vokal, piano), Duff McKagan (bass), Slash (gitar utama), Dizzy Reed (keyboard), Richard Fortus (gitar), Frank Ferrer (drum), dan Melissa Reese (keyboard) akan ambil bagian dalam konser ini. (eys)