KabarTerkini

ACT Siap Kirimkan Bantuan untuk Uighur

JAKARTAbiem.co — Aksi Cepat Tanggap (ACT) kembali mengerahkan bala bantuan berupa tim kemanusiaan untuk etnis Uighur. Seperti diketahui, etnis Uighur mendapat perlakuan diskiminatif dari Pemerintah China. Telah banyak media melaporkan bahwa Pemerintah China menahan sekitar satu juta penduduk suku Uighur dengan alasan reedukasi, Kamis (20/12).

Etnis Uighur mendapatkan perlakuan yang mencabik HAM, meliputi hak untuk ibadah seperti puasa atau shalat, memakai jilbab, makan makanan yang diharamkan Islam, dan masih banyak lagi. Tekanan dan represi yang mereka terima, membuat suku Uighur mengungsi ke negara-negara yang berbatasan langsung dengan Xinjiang seperti Kirgistan dan Turki.

Syulhemadi Syukur, Vice President Aksi Cepat Tanggap menyatakan bahwa sebelum 2019, ACT sebagai salah satu lembaga kemanusiaan terbesar akan mengirimkan bantuan.

InsyaAllah, akan kami kirimkan tim kemanusiaan dalam beberapa tahap, mengingat banyak diaspora Uighur yang tersebar di beberapa negara seperti Turki dan Kirgistan. Tim yang akan diberangkatkan adalah tim Sympathy of Solidarity (SOS),” pungkasnya.

ACT akan kerahkan bantuan terutama biaya untuk anak yatim seperti pendidikan. Tak hanya itu, ada juga bantuan berupa modal usaha dan kebutuhan musim dingin.

“Semua program akan kami pantau dan kembangkan terus. Selain itu, kami akan mengunjungi negara-negara yang menjadi persinggahan suku Uighur seperti Kirgistan, Kazakstan, dan Uzbekistan. Lalu, menyampaikan bantuan terutama kebutuhan musim dingin,” jelas Bambang Triyono, Global Humanity Response ACT seperti dilansir dari act.id.

Tahun lalu, ACT telah lebih dulu membantu para generasi muda Uighur dalam bentuk beasiswa kuliah di Turki dan pemberian hewan kurban yang dikirmkan langsung dari Indonesia.

Selain mendoakan saudara kita di suku Uighur yang sedang berjuang melawan diskriminasi untuk bebas berislam layaknya kita di Indonesia, Sobat biem juga bisa menyalurkan donasi melalui: BNI Syariah 66 00000 108 atau Bank Syariah Mandiri 777 7789 777 atas nama (Yayasan) Aksi Cepat Tanggap. (rai)

Editor: Andri Firmansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button