Kabar

PR Event Unsera Kenalkan Kultur Budaya Banten Lewat ‘Urresic’

KOTA SERANG, biem.co — Dalam rangka memperkenalkan kultur budaya Banten, Public Relations (PR) Event Universitas Serang Raya (Unsera) menggelar Urban Culture Music (Urresic) Festival di Kampus Unsera, Senin (6/1/2020).

Ketua Pelaksana Urresic, Rizki Maulana Ibrahim mengatakan, acara dengan tema ‘Banten Sing Kirihin, Banten Seniki, Banten Selawase’ tersebut bertujuan untuk mengangkat kultur budaya yang ada di Banten.

“Dengan adanya event ini, kita ingin memperkenalkan kultur budaya Banten melalui kegiatan seminar kebudayaan, fashion show, face painting serta photography on the spot yang dikonsep sesuai dengan kebudayaan Banten,” ungkapnya.

Di samping itu, acara tersebut juga turut dimeriahkan oleh beberapa band local, seperti Pindah Sekolah, Barak Karinding, serta Tongkat Kayu.

“Kita juga turut mengundang beberapa band lokal, salah satunya Barak Karinding yang memainkan alat musik tradisional Karinding yang erat kaitannya dengan budaya Sunda di Banten,” tambah Rizki.

Rizki berharap, masyarakat, khususnya generasi milenial dapat lebih mengenal budaya Banten.

“Semoga acara ini bisa berdampak besar pada masyarakat sekitar, dan yang kita harapkan tentunya dapat memberi manfaat dan harapan positif,” tutupnya. (wid)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button