KOTA SERANG, biem.co – Musim hujan kembali datang. Curah hujan meningkat. Aktivitas masyarakat tetap berjalan. Gubernur Banten Andra Soni mengimbau warga untuk tetap tenang dan tidak panik.
Berdasarkan koordinasi dengan BMKG, kondisi cuaca di Banten pada Desember 2025 masih dalam kategori normal sebagai siklus tahunan. Hujan memang terjadi, namun bisa dipantau dan diantisipasi dengan baik.
Pesan penting untuk masyarakat:
• Pantau informasi cuaca hanya dari kanal resmi BMKG
• Jangan mudah percaya isu cuaca ekstrem yang tidak jelas sumbernya
• Rencanakan aktivitas dan perjalanan dengan menyesuaikan prakiraan cuaca
• Wisata di Banten aman untuk dikunjungi dengan perencanaan yang tepat
Pemprov Banten bersama BMKG terus memperkuat mitigasi dan pemantauan cuaca. Informasi prakiraan cuaca menjadi acuan penting, termasuk bagi wisatawan yang akan berlibur akhir tahun.
BMKG juga mengingatkan. Jika prakiraan pagi hari hujan, masyarakat bisa menyesuaikan waktu berangkat agar perjalanan lebih aman dan nyaman.
Wisata tetap jalan. Aktivitas tetap aman. Kuncinya ada pada informasi yang benar dan sikap waspada. (Red)








