biem.co – Sobat biem, seperti kita ketahui bersama bahwa tanggal 09 Maret ditetapkan sebagai Hari Musik Nasional. Sehingga semua musisi dari berbagai kalangan dan daerah menyambut hari spesial ini. Termasuk salah satu musisi lagend lokal Banten yang satu ini, dialah Purwo Rubiono, atau biasa disapa Cakwo.
Dalam kesempatan yang berbahagia ini biem.co berkesempatan bertemu dengannya, untuk berbincang ria soal pekembangan musik di Banten.
Manurut Cakwo, musik mengalamai perkembangan yang pesat baik secara kualitas maupun kuantitas.
“Sarana dan prasarana sudah lebih mudah dijangkau, baik untuk penikmat maupun pelaku musik. Musik indie lebih besar peluang di genre underground dan jazz,” ucapnya.
Adapun musik tradisional maupun kolaborasi, lanjutnya, berpeluang sukses jika pandai menjalin kerjasama dengan pemerintah maupun swasta.
“Dari segi kreatifitas masih perlu banyak ditingkatkan, terutama skill dan wawasan, karena keduanya adalah modal untuk kreatif. Kreatif adalah mendobrak konsep lama untuk menciptakan konsep baru dan membuat kejutan-kejutan,” ungkapnya.
Benar banget tuh, Sobat biem, membuat kejutan dalam bermusik, seperti metik gitar keluar suara drum. Wah, sulit! Hehehe. Maksudnya anti-mainstream loh.
Kata Cakwo, bermusik saat ini sudah banyak wadahnya, dapat berupa lembaga profit seperti perusahaan rekaman, event organizer, dan banyak lagi ataupun non profit yakni forum, komunitas, dan lainnya.
“Sejak dahulu sama saja, bahwa inti masalah rata-rata seniman atau musisi kurang mengerti soal manajemen organisasi, pemasaran, dan sebagainya. Sebaliknya, pimpinan organisasi atau manajemen kurang paham soal musik,” jelas pimpinan sanggar ‘Saung Ki Laksa’ ini.
Semoga saja industri musik bisa terus berkembang ya, Sobat biem, sehingga musik indie Banten bisa go Nasional atau bahkan Internasional.
Di akhir perbincangan, Cakwo menitipkan sesuatu untuk Sobat biem, pesan itu bukan uang ya tapi pesan semangat. Penasaran apa pesannya? Simak nih, cekidot!
“Teruslah bermusik, pelajari semua kebutuhan musik masyarakat agar kita bermanfaat untuk orang banyak, dengan demikian kita akan dapat manfaatnya juga. Dahulukan lah pengabdian, dampak keuntungan finansial akan menyusul,” pesannya.
Kemudian, Cakwo juga mengatakan bahwa musik itu ciptaan Tuhan, kita juga ciptaan Tuhan. Musik dan kita adalah satu semesta. Selamat Hari Musik Nasional!.
Bagaimana Sobat biem, mendapat pesan dari Cakwo, tentu semangat kamu sudah bertambah lagi, kan? Ingat ya, tetap berkarya dan menghibur dengan alunan musik yang kalian suka, Sobat biem. (Dion)