biem.co – Selamat siang, sobat biem! Ada kabar baik nih dari Bank Indonesia (BI), khususnya bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan. Pasalnya, Bank Sentral Republik Indonesia membuka peluang kepada Anda untuk menjadi pegawai BI melalui jalur Pendidikan Calon Pegawai Muda (PCPM).
Dilansir dari laman resmi BI, periode pendaftaran lowongan pekerjaan ini dibuka mulai tanggal 1 – 6 September 2018.
Jika Anda tertarik pada peluang tersebut, ayo simak syarat dan ketentuannya di bawah ini:
- Warga Negara Indonesia
- Telah menyelesaikan studi S1/S2 dengan bidang studi yang ditetapkan BI dan IPK minimal 3,00 (Skala 4,00).
- Usia per 1 September: S1 maksimal 26 tahun dan S2 maksimal 28 tahun.
- Diutamakan aktif berorganisasi di kampus dan/atau sosial kemasyarakatan.
- Bersedia melepaskan ikatan dinas di perusahaan/instansi sebelumnya apabila diterima sebagai calon pegawan BI.
- Tidak memiliki orang tua/saudara (kansung/tiri/angkat), atau suami istri yang bekerja sebagai pegawai BI apabila diterima sebagai calon pegawai BI.
- Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Indonesia.
Untuk informasi lebih lengkap dan pendaftaran, Anda bisa langsung mengunjungi laman resmi BI: www.bi.go.id atau https://pcpmbi.experd.com.
Selamat berjuang. Semangat berkarya dan berbagi inspirasi. (Af)
Editor: Redaksi