Film & MusikHiburan

The Rain Rayakan 17 Tahun Bermusik Lewat Konser ‘Bioskop Hujan’

JAKARTA, biem.co – Grup musik asal Yogyakarta, The Rain, menjadi salah satu band yang hingga kini masih eksis menghibur para penikmat musik di tanah air sejak tahun 2001.

Dalam perjalanan selama lebih dari satu dekade tersebut, The Rain telah merilis enam album studio, di antaranya Hujan Kali Ini (2003), Senandung Kala Hujan (2005), Serenade (2007), Perjalanan Tak Tergantikan (2009), Jingga Senja dan Deru Hujan (2012), dan Jabat Erat (2016).

17 tahun bukan waktu yang singkat bagi perjalanan karir Indra Prasta (vokal, gitar), Iwan Tanda (gitar, vokal), Aang Anggoro (drum, vokal), dan Ipul Bahri (bass, vokal) dalam bermusik. Untuk mengenang perjalanan selama 17 tahun itu, The Rain pun bakal menggelar konser perdana mereka yang bertajuk Bioskop Hujan.

Mengusung konsep bioskop, Bioskop Hujan disebut akan memaksimalkan visual layar serta video mapping.

“Kita menggabungkan visual dengan yang nyata. Jadi seolah-olah penonton kayak melompat ke dua alam yang berbeda, terus balik lagi. Dan banyak kejutan-kejutan lighting juga tentunya,” ungkap Indra Prasta saat ditemui biem.co di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

“Jadi nanti orang tuh ke bioskop, tapi nonton The Rain,” imbuhnya.

Dikatakan Indra, konser tersebut akan merangkum perjalanan 17 tahun The Rain dari album pertama hingga terakhir yang dibagi dalam tiga babak. Berdurasi 1,5 jam, The Rain akan menyapa para fans lewat 20 lagu.

“Yang bikin istimewa juga, kita bikin kelanjutan dari video klip The Rain yang terakhir, judulnya Rencana Berbahaya. Ada cerita yang menggantung dan itu kita akan kasih lanjutan ceritanya di Bioskop Hujan ini,” terang pria kelahiran Pekanbaru, 5 November 1980 itu.

Indra sendiri belum bisa membagikan informasi siapa saja tamu istimewa yang ikut terlibat dalam konser 17 tahun perjalanan The Rain di CGV Cinemas Grand Indonesia pada 1 Desember 2018 mendatang. Namun, saat ini seluruh tiket telah habis terjual. Ia mengaku senang lantaran antusias fans terhadap konser mereka sangat tinggi hingga akhirnya 600 kursi terpenuhi.

“Harapannya ini jadi penutup sebuah babak 17 tahun pertama dan pembuka babak berikutnya. Rencananya, awal tahun kita mau istirahat sebentar, banyak bertapa buat nyiapin babak berikutnya,” pungkas Indra. (HH)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button