Kabar

Andika Hazrumy Imbau Masyarakat Banten Jaga Kebersamaan Usai Pemilu

KOTA SERANG, biem.co — Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy mengimbau masyarakat Banten untuk bisa menjaga kebersamaan, dan kembali menyatukan visi misinya dalam membangun Banten ke arah yang lebih baik lagi usai dilaksanakannya Pemilihan Umum (Pemilu) pada 17 April 2019 lalu.

Andika yang ditemui saat menghadiri doa dan zikir bersama yang digelar di Masjid At-Tsaurah, Jumat (19/04/2019) mengatakan, perbedaan selama Pemilu kemarin harus segera diakhiri.

“Sekarang saatnya warga Banten kembali bersatu untuk bersama-sama membangun Provinsi ini ke arah lebih baik lagi, sama-sama kita kawal pembangunan di Provinsi Banten,” katanya.

Dalam kegiatan itu, Andika juga mengakui, masyaraka Banten memiliki jiwa yang kritis terhadap segala bentuk apapun, serta memiliki jiwa egaliter yang tinggi.

Meski begitu, kata Andika, hendaknya hal itu bisa dibawa ke arah yang positif dalam mempersatukan perbedaan yang ada, melalui rekonsiliasi secara bersama-sama.

“Pasca Pemilu kemarin, mari kembali kita bersama-sama satukan visi misi dalam membangun Banten kedepan, kearah yang lebih baik lagi. Banten harus tetap aman, nyaman dan kondusif,” katanya.

Lebih lanjut Andika mengajak seluruh masyarakat Banten untuk cerdas dalam menggunakan teknologi, dan masyarakat juga harus mampu menangkis isu yang beredar. Termasuk dalam mengantisipasi berita-berita hoax yang dapat memicu gesekan sosial antar masyarakat.

“Gunakan media sosial secara baik dan bijak dalam menciptakan iklim di Provinsi Banten yang konstruktif,” pungkasnya. (Juanda)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button