Kabar

Polda Banten Siapkan Personil Pengamanan May Day

KOTA SERANG, biem.co – Polda Banten melaksanakan apel kesiapan dalam rangka pengawalan hari buruh internasional atau May Day, yang akan berlangsung hari ini (1/5/2019).

Apel kesiapan pengawalan May Day berlangsung di lapangan Apel Polda Banten, Jalan Syech Nawawi Al-Bantani No.76, Rabu (01/5/2019) pukul 08.00 WIB, yang dihadiri juga oleh Irwasda Polda Banten, pejabat utama Polda Banten, dan peserta apel kesiapan pengawalan May Day lainnya.

“Karena kita ini termasuk daerah industri, mengingat akan adanya kegiatan masyarakat, sehingga kita wajib melaksanakan siaga satu untuk mengawal dan mengamankan saudara-saudara kita,” ujar Karo Ops Polda Banten, Kombes Pol A Roemtaat, yang bertindak sebagai Pimpinan Apel Kesiapan Pengawalan May Day.

Ia mengakhiri, nanti rencananya para buruh akan melaksakan kegiatan hari ini, dan diharapkan berjalan dengan aman dan lancar, tidak ada gangguan apapun.

“Dengan menurunkan personil berjumlah 1.636 personil, mereka akan disebarkan pada titik yang berbeda di Banten,” pungkasnya. (Juanda)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button