biem.co — Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe menyebut bahwa pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy adalah pelatih yang paham sepak bola Asia Tenggara.
Hal itu dikatakannya saat berjumpa awak media, Selasa (3/9) malam.
“Simon sudah agak lama di Asia Tenggara, jadi dia akan sangat paham corak permainan sepak bolanya,” katanya.
Diketahui, pada Piala AFF tahun 2010, Simon merupakan arsitek dari timnas Filipina.
Saat itu, ia mampu mengejutkan publik dengan membawa Filipina sampai semifinal sebelum akhirnya dihentikan Indonesia.
Kendati dinilai cukup berpengalaman, pelatih timnas Malaysia yang pernah melatih Kedah FA ini mengaku masih tidak terlalu mengerti perkembangan timnas Indonesia di bawah asuhan Simon.
”Saya rasa Simon punya rencana untuk taktik bagi timnas Indonesia. Itu yang mungkin harus kami waspadai,” imbuhnya.
Timnas Indonesia akan menghadapi timnas Malaysia pada partai perdana Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis, (5/9) pukul 19.30 WIB.
Laga yang mempertemukan dua negara serumpun ini akan disiarkan secara langsung oleh TVRI dan MolaTV. (Eys)