Olahraga

Timnas U-19 Indonesia Tetap Berangkat ke Kroasia Meski Piala Asia U-19 Belum Pasti Digelar

biem.co – Sobat biem, beberapa waktu yang lalu Federasi Sepak bola Uzbekistan selaku tuan rumah Piala Asia U-19 mengumumkan kemungkinan penundaan Piala Asia U-19.

Kendati kepastian pelaksanaan ajang tersebut belum ada, PSSI memutuskan akan tetap mengirim Tim Nasional (Timnas) U-19 Indonesia ke Kroasia untuk melakukan Pemusatan Latihan atau Training Center (TC), Sabtu (28/8) besok.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. “Ya, Timnas U-19 Indonesia tetap jalan dan berangkat TC ke Kroasia,” katanya.

Sementara itu, Kepala Media PSSI, Eko Rahmawanto menuturkan, Garuda Asia akan berangkat esok malam. “Mereka akan berangkat besok malam. Hari ini masih akan latihan terakhir di Stadion Madya. Hari ini latihan jam 4 sore. Media dipersilakan kalau mau datang meliput,” tuturnya.

Usai melaksanakan TC, PSSI memastikan Timnas U-19 tidak pulang ke Tanah Air. Pasukan Shin Tae-yong akan langsung berangkat ke Uzbekistan untuk tampil di Piala Asia U-19 yang akan digelar pada 14-31 Oktober.

Saat ini, belum diketahui apa rencana PSSI andai pada akhirnya Piala Asia U-19 ditunda. Padahal, pemusatan latihan di Kroasia ini adalah bagian dari persiapan Timnas U-19 sebelum tampil di Piala Asia U-19. (Eys)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button