Kabar

Perbaikan Jalan Kabupaten Serang Rampung di 2021, 400 KM Jalan Desa Ditingkatkan

KABUPATEN SERANG, biem.co — Sobat biem, dalam kesempatan talk show bersama Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Serang, Ahmad Zaeni di program ‘Suara Wakil Rakyat – Setahun DPDRD Kabupaten Serang’, terungkap fakta bahwasanya 41,13 kilometer (KM) jalan di Kabupaten Serang masih belum diperbaiki. Dari total 601,13 KM jalan rusak, sepanjang 560 KM sudah selesai dibangun.

“Pasca Bupati Serang Bu Ratu Tatu Chasanah yang berpasangan dengan Pak Pandji dilantik, ada perubahan yang sangat luar biasa dari segi pembangunan. Di mana ada keinginan dari Ibu Bupati dalam rangka membangun infrastruktur jalan dengan cepat berdasarkan kepentingan dan kebutuhan masyarakat,” kata Ahmad Zaeni belum lama ini di Raza Cafe, Pamarayan.

Untuk dapat mewujudkan keinginan yang luar biasa itu, lanjutnya, maka di tahun 2017, pihaknya bersama Pemerintah Daerah, dalam hal ini Kabupaten Serang, membuat Peraturan Daerah (Perda) Percepatan Pembangunan Untuk Daerah yang tertuang dalam Perda Nomor 3 Tahun 2017 tentang Percepatan Pembangunan Infrastruktur Jalan Kabupaten Serang.

“Maka dengan Perda ini, ada sesuatu yang harus didorong oleh pemerintah bahwa pemerintah daerah harus melaksanakan pembangunan sekurang-kurangnya 100 kilometer dalam satu tahun dengan kondisi mantap,” jelasnya.

Pria 53 tahun ini memaparkan, kondisi mantap yang dimaksud adalah di mana kondisi jalan yang dibangun atau diperbaiki bukan lagi menggunakan aspal atau hotmix, tetapi sudah menggunakan sistem betonisasi.

Terkait penganggaran, untuk bisa mencapai target 100 kilometer dalam jangka waktu satu tahun, pihaknya menganggarkan sekurang-kurangnya Rp330 miliar dalam satu tahun, dengan rincian, Rp3,3 miliar per satu kilometer, dengan ketebalan 25 sentimeter dan lebar 5 meter.

“Seandainya di tahun 2020 ini tidak ada musibah, seperti kita ketahui dengan adanya Covid-19, maka ada anggaran pembangunan yang terserap untuk Covid-19. Maka dari itu, jalan yang 40 (41,13) kilometer ini, alhamdulillah dengan berdasarkan pengajuan dan kesepakatan kami, akan direalisasikan di tahun 2021,” terangnya.

Tidak hanya itu, ia mengungkapkan berdasarkan hasil penyusunan Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) anggaran 2021 yang sudah diselesaikan, jalan desa sepanjang 400 KM juga akan ditingkatkan. (Arief)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button