ada banyak lomba yang dipertandingkan diantaranya lomba foto, lomba poster, lomba Tiktok, lomba essay, lomba cover lagu BSD dan lomba ucapan Milad BSD.
CEO BSD, Iyadulloh mengatakan, tujuan digelarnya festival sampah se-Banten itu adalah untuk merayakan ulang tahun ke-1 BSD.
“Kegiatan ini dengan tujuan untuk menyemarakkan acara festival dan mewadahi kreativitas Nasabah Bank Sampah Digital dan masyarakat umum sebagai bentuk edukasi dalam bentuk lomba,” ujarnya kepada biem, Selasa 09/01/2021).
Dirinya berharap, melalui digelarnya Festival, para peserta yang mengikuti lomba khususnya bisa teredukasi untuk mengelola sampah-sampah yang ada disekitar dan dimanfaatkanya sebaik mungkin.
“Harapannya semoga dengan diadakannya lomba ini dapat mengedukasi para peserta yang mengikuti perlombaan dan masyarakat luas pada umumnya,” harapnya.
Batas waktu pendaftaran untuk setiap perlombaan yaitu hingga 21 Februari 2021, bagi yang ingin mengikuti lomba bisa mendaftarakan diri melalui link berikut ini. bit.ly/DaftarFBSD21 tidak ada pungutan biaya sepeserpun alias geratis.
Pengumuman pemenang untuk setiap kategori lomba akan diumumkan pada tanggal 27 Februari 2021. Banyak hadiah menarik bahkan uang jutaan rupiah. Yuk segera daftarkan diri anda. (Ajat)