biem.co — Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumi memberikan apresiasi kepada Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Setia Budhi Rangkasbitung yang telah berkontribusi di bidang pendidikan untuk masyarakat Banten.
Dalam sambutannya pada acara Wisuda Sarjana ke-XIII yang digelar STISIP di Hotel Horison Ultima Serang, Andika sangat bangga terhadap kiprah STISIP di bidang pendidikan.
“Saya juga memberikan apresiasi kepada STISIP Setia Budhi yang telah saya dengarkan tadi dari pak Ketua Yayasan sangat luar biasa baik dari tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), hingga sekolah tinggi ini sudah berkontribusi membantu pemerintah daerah dalam peningkatan taraf pendidikan di Provinsi Banten,” ujarnya, Selasa (09/03/2021).
Kebanggaan Andika terhadap STISIP karena lewat dunia pendidikanlah suatu daerah akan menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan jika SDMnya unggul, kesejahteraan daerah tersebut terjamin.
“Karena saya yakin Sumber Daya Manusia ini menjadi salah satu tolak ukur untuk kesejahteraan di suatu daerah,” ucapnya.
Sebagai orang nomor dua di Provinsi Banten, Andika sangat berharap STISIP terus menggembleng insan-insan akademis agar Banten semakin maju. Dirinya juga akan membantu STISIP dalam menjalankan program-programnya dengan cara berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Banten.
“Saya memberikan harapan kepada STISIP Setia Budhi Rangkasbitung untuk berkolaborasi, bersinergi dengan pemerintah Provinsi Banten kedepan khusunya yang berkaitan dengan penguatan-penguatan mencetak Sumber Daya Manusia yang ungggul, saya tunggu program-programnya,” pungkasnya. (As)