KabarTerkini

Duh, Oknum Polisi Beristri Pacari ABG 16 Tahun, Ini Langkah Tegas LPA Banten

 

CILEGON, biem.co — Curahan hati seorang ayah di forum kaskus.co.id karena mengenai hubungan percintaan putrinya yang berusia 16 tahun bersama seorang oknum polisi Briptu MAS, mendapat bantuan dari Lembaga Perlidungan Anak (LPA) Banten.

 

“ES, usia 16 tahun, pasca berhubungan/pacaran dengan pelaku, mengalami  perubahan sifat, bahkan berperilaku ternilai negative dengan berani memfoto adegan-adegan tidak wajar selayaknya sebagai seorang usia anak,” kata Ketua LPA Banten Iip Syarifudin di ruangannya, Kamis (28/1/2016).

 

Iip mengaku, pihaknya telah mendatangi Polres Cilegon untuk memohon klarifikasi atas persoalan ayah ES yang sengaja dirahasiakan namanya. Poin-poin yang didorong LPA Banten kepada Polres Cilegon di antaranya mengusut tuntas kasus tersebut, terutama dua hal. Yakni segi indispliner anggota Kepolisian, dilakukan penangangan sesuai prosedur tetap di ineternal Kepolisian.

 

“Selanjutnya LPA Banten akan tetap memantau proses penanganan kasus ini,” kata Iip.

 

Sementara, upaya lainnya Iip berjanji akan mandiri atau bekerjasama dengan lintas Organisasi Perlindungan Anak khususnya di Kota Cilegon, akan melakukan pola rehabilitasi penanganan anak. Hal ini diperlukan, karena anak korban diduga bisa dipastikan dalam keadaan depresi dan mentally down, akibat keadaan/pemberitaan-pemberitaan mengenai dirinya. Rehabilitasi psikis maupun sosial harus secepatnya dilaksanakan untuk anak, agar anak bisa secepatnya kembali kepada keadaan semula.

 

Sebelumnya, netizen diramaikan dengan curhatan seorang bapak asal Merak, Kota Cilegon yang curhat di forum Kaskus. Dalam curhatannya, bapak itu mempermasalahkan perlakuan tidak pantas seorang oknum polisi terhadap anak gadisnya. 

 

Perlakuan tersebut seperti berani memposting foto yang tidak pantas dan meminta agar anaknya bolos sekolah untuk pacaran dengannya. Pelaku yang bernama Briptu MAS itu diketahui sudah mempunyai istri dan kerap berlaku kasar kepada putrinya.

 

Orangtua dari seorang anak dengan akun Delis76 menceritakan dan memposting foto–foto prilaku tidak sepantasnya oknum polisi terhadap anak wanitanya. Dirinya juga mengaku telah melaporkan kasus tersebut ke Polsek Merak dan Propam Polres Cilegon, namun tak ditanggapi serius.  (rizki)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button