KabarTerkini

Ngeri! Siklon Tropis Mangkhut, Badai Terkuat Tahun Ini Tengah Melanda Bumi

biem.co — Siklon tropis mangkhut, badai terkuat di Bumi pada tahun 2018 ini diketahui telah melintasi Filipina Utara pada Sabtu (15/09). Badai tersebut datang diikuti angin kencang serta hujan yang sangat deras.

Badai yang dikenal secara lokal sebaga “ompong” ini melakukan pendaratan di Provinsi Cagayan di Pulau Luzon Timur Lut pada pukul 01:40 pagi waktu setempat.

Diketahui, badai tersebut telah menempatkan setidaknya lima juta orang dalam bahaya. Melansir ABC News, badai mangkhut yang dianggap sebagai badai terkuat di Bumi sepanjang tahun 2018 ini merupakan yang ke-15 kalinya menghantam Filipina.

(Sumber: Twitter).

Badai mangkhut sempat berkekuatan tinggi hingga akhirnya sedikit melemah ketika mencapai garis pantai Pegunungan Luzon di hari yang sama. Namun, angin kencang yang terjadi menghasilkan gelombang setinggi hamper 30 kaki. Hujan lebat pun memicu terjadinya tanah longsor. Dampaknya, sebanyak 12 orang dilaporkan tewas karenanya.

Oxfam GB, organisasi nirlaba yang berfokus pada advokasi dan bencana mengakatakan bahwa pihaknya telah mengerahkan tim penanggap ke area tersebut untuk menilai kerusakan dan memberikan bantuan bencana.

“Situasinya sangat buruk. Angin bertiup dan kami bisa merasakan kekuatan destruktif ‘ompong’. Atap hotel meledak. Kami berada di lantai tiga. Dinding dan langit-langit berguncang. Hujan tanpa henti,” ungkap pihaknya.

(Sumber: Twitter).

Diketahui, badai mangkhut tak hanya menyerang Filipina saja, Hongkong dan Cina pun merasakan hal yang sama.

Atas bencana ekstrem yang melanda beberapa negara Asia tersebut, Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, menyebut Indonesia pantas bersyukur lantaran tidak dilalui siklon tropis karena berada di ekuator.

“Beda dengan Filipina, Hongkong, dan Cina yang baru saja diterjang siklus tropis mangkhut. Hujan deras, angin kencang, dan cuaca ekstrem yang menimbulkan korban,” tulisnya di jejaring Twitter, Selasa (18/09).

Jika angin dan hujan ekstrem tersebut terjadi di Indonesia, menurutnya banjir dan longsor akan melanda Indonesia dan menimbulkan banyak korban karena mitigasi bencana yang masih terbatas. (HH)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button