Kabar

Halaqah Al Majnun Gelar kajian Perdana: “Begini lho, Menulis Skripsi”

KOTA SERANG, biem.co — The Panas Dalam Serang Banten (Halaqah Al Majnun) mengajak kawula muda khususnya mahasiswa tingkat akhir di Kota Serang untuk memecahkan beban persoalan skripsi yang dihadapi lewat kajian “Begini lho, menulis skripsi”, Jum’at (10/5/2019)

Dengan menghadirkan Ega Jalaludin selaku akademisi, kajian yang berlangsung di sekretariat Dewan Perpustakaan (DP) Provinsi Banten (Link.kemang, Jl. Jendral Sudirman no.46) tersebut cukup mengundang antusias para audiens dari kalangan mahasiswa tingkat akhir yang kesulitan dalam penyelesaian skripsinya.

Persoalan yang dihadapi para audiens pun beragam, dari mulai kesulitan dalam penentuan judul penelitian, permasalahan yang harus diteliti, hingga cara menghadapi dosen pembimbing skripsi yang “killer”.

Sementara itu, Penasehat The Panas Dalam Serang Banten, Indra menyebutkan penyelenggaraan kajian tersebut mendasar pada sebagian besar anggota The Panas Dalam Serang Banten sedang menghadapi beban skripsi di kampusnya masing-masing.

“Ternyata banyak sekali yg butuh pencerahan, untuk menyelesaikan persoalan tersebut,” kata Indra kepada kru biem.co di sela-sela kegiatan.

Dirinya berharap dengan adanya kegiatan tersebut menjadi silaturahmi yang mampu mencerahkan para mahasiswa tingkat akhir yang hadir dalam kajian tersebut.

“Kami lebih mengutamakan silaturahmi agar setiap detik kita semua mampu melihat situasi hingga dapat memberikan solusi dari apa yang sedang terjadi di sekeliling kita, apapun kondisinya baik persoalan skripsi yang hari ini jadi tema atau kondisi lainnya,” pungkasnya. (Iqbal)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Back to top button