Film & Musik

Produce X 101 Kembali Menggebrak Dunia Hiburan Korea

biem.co – Mnet, salah satu stasiun televisi swasta ternama Korea Selatan,  kembali menghadirkan ajang pencarian bakat bertajuk ‘Produce X 101’. Tahun ini memasuki musim keempat yang tentunya dengan tema yang berbeda dan tak kalah spektakuler.

Seperti yang telah banyak K-Pop fans ketahui, jebolan Produce 101 pasti menjadi boyband dan girlband yang sukses di kancah hiburan. Dari mulai I.O.I, WANNA ONE, IZ*ONE dan tahun ini akan kembali melahirkan boyband teranyar.

Mungkin banyak diantara Sobat biem yang juga K-Pop fans bertanya-tanya. Apa perbedaan Produce 101 dan Produce X 101? Banyak yang menebak bahwa X diantara kata ‘Produce’ dan ‘101’ adalah angka romawi yang berarti 10, sehingga nantinya anggota final berjumlah 10.

Hal tersebut memang benar adanya, namun Mnet tetap akan memilih 11 anggota final. Akan tetapi anggota ke-11 ini adalah anggota ‘X’, yang mana belum diketahui hanya lewat pilihan penonton pada malam final. Anggota ke-11 ialah dia yang mendapatkan akumulasi vote paling banyak dari episode pertama. Bukan diambil dari peserta yang mendapatkan posisi ke-11. ‘X’ sendiri dalam matematika biasa digunakan untuk menyatakan bilangan yang belum diketahui. Begitu pula di ajang kali ini alias masih dirahasiakan.

Perbedaan mencolok lainnya terlihat dari seragam resmi Produce X 101. Kali ini bertemakan ungu, biru dan abu-abu. Serta saat pembagian kelas. Jika di musim sebelumnya kelas dibagi menjadi A, B, C, D, dan F. Kali ini terakhir ditambah kelas ‘X’. Dimana kelas ‘X’ ini akan diberikan pelatihan yang lebih intensif daripada kelas lainnya untuk menyanyikan lagu tema mereka.

Seperti biasanya, pemilihan peserta final hanya bisa dilakukan oleh penonton di Korea. Namun, penonton internasional masih bisa vote untuk memenangkan produk sponsor yang akan diberikan pada para peserta dengan vote terbanyak.

Hingga sampai pertengahan Juni ini, Produce X 101 telah mencapai episode 6 dengan babak ‘Evaluasi Posisi’. Dimana peserta diuji jati diri mereka lewat posisi Rapper, Vokalis dan Penari Utama. (rai)

Editor: Irwan Yusdiansyah

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button