Kabar

Wali Kota Serang Amini Keinginan Damkar Jadi Mandiri

KOTA SERANG, biem.co – Wali Kota Serang, Syafrudin menyetujui keinginan Damkar menjadi Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) mandiri, tidak lagi dibawah naungan Satpol PP.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Serang saat di wawancarai biem.co usai menghadiri Business Meeting di Hotel Ledian, Kota Serang, Selasa (20/08/2019).

Seperti diketahui keinginan mandirinya intansi Damkar tersebut disampaikan oleh Kasi Damkar pada Satpol PP, Uba Agus M saat ditemui biem.co di ruang kerjanya, Senin (19/08/2019) kemarin.

Uba mengatakan, “untuk bisa Damkar bekerja total dan menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Damkar harus mandiri. Selama ini untuk prasarana pun masih kekurangan,” ujar Uba.

Tanggapi hal itu, Wali Kota Serang menyetujui keinginan Damkar menjadi mandiri.

“Sebetulnya keinginan itu tergantung kajian telaahan staf, ajukan kebagian hukum supaya memang Damkar itu pisah. Saya juga setuju sekali Damkar mandiri,” kata Syafrudin.

Lebih lanjut, untuk masalah kurangnya anggaran untuk prasaranan Damkar, Syafrudin mengatakan, itu ada dipermasalahan pengajuan.

“Sebenarnya untuk permasalahan kurangnya anggaran, Pemkot Serang tidak akan membiarkan, pasti akan membantu. Itu tergantung kepala OPD-nya, yang dalam hal ini Kasatpol PP untuk bisa mengajukan dan berargumen yang benar. Kalau umpamanya diajukan dicoret, ya argumenlah yang benar, yang penting masuk akal, pasti akan direalisasi,” tandasnya. (iy)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button