Kabar

Oji Muhroji Berduka atas Wafatnya Ketua DPRD Lebak

LEBAK, biem.coSobat biem, anggota Komisi IV DPRD Kabubaten Lebak dari Fraksi Gerindra, Oji Muhroji menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya Ketua DPRD Kabupaten Lebak Dindin Nurohmat, yang meninggal dunia pada Minggu (6/9/2020) dini hari di Tangerang.

“Atas nama pribadi dan segenap pengurus DPC kader dan simpatisan Gerindra se-Kabupaten Lebak, saya menyampaikan turut berduka cita atas wafatnya Bapak Dindin Nurohmat, Ketua DPRD Lebak dari Fraksi Gerinda,” kata Oji Muhroji kepada biem.co, Senin (07/09/2020).

Semasa hidup, Oji menilai almarhum sebagai sosok yang memiliki jiwa sosial yang tinggi. Mendiang juga dikenangnya sebagai salah satu kader Gerindra yang tangguh, loyal, dan mengabdi secara totalitas demi partai.

“Saya yakin bahwa beliau orang yang baik dan menjunjung tinggi persahabatan dan persaudaraan,” ucapnya.

Anggota Komisi IV DPR Lebak itu tak luput mendoakan agar segala amal almarhum diterima di sisi Tuhan yang Maha Kuasa. Kepada keluarga yang ditinggalkan, Oji juga mendoakan agar senantiasa diberi kekuatan dan ketabahan.

“Semoga almarhum diampuni segala dosa dan salahnya, serta diterima segala amal ibadahnya. Kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi kesabaran dan ketabahan,” tutupnya. (sandi)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button