Film & Musik

‘Serigala Terakhir’ Episode 1: Pertemuan Alex, Fathir, dan Aryati

biem.coSobat biem, serial Serigala Terakhir episode 1 sudah tayang hari ini, Jumat (25/9/2020), di layanan streaming Vidio. Dalam episode perdana ini, cerita dimulai saat Alex keluar dari penjara. Selama 10 tahun di penjara, ia memandang kehidupan menjadi berbeda. Alex bertekad untuk memperbaiki diri dari dosa masa lalu.

Orang yang pertama ia cari setelah bebas dari penjara adalah Aryati, kekasih lamanya yang kini telah pindah. Mencari ke mana-mana, tetapi ia hanya menemukan jalan buntu. Kemudian, seorang mengatakan bahwa Aryati terakhir kali diketahui bersama Fathir.

Alex pun mencari Fathir dan menemuinya. Di pertemuan itulah, Fathir mengajak Alex kembali ke Naga Hitam. Namun, Alex menolak dengan tegas. Meski demikian, Fathir bercerita tentang pemimpin Naga Hitam yang sekarang. Di mana, ia membutuhkan Alex berada kembali di Naga Hitam.

Alex memutuskan untuk meninggalkan Fathir, di saat itulah Fathir memberikannya alamat kos-kosan yang bisa ia tinggali secara gratis. Namun, Alex dirinya merasa ada yang janggal dalam rumah tersebut. Lama-lama kelamaan Alex menyadari bahwa rumah itu adalah tempat aborsi, dan ia mendapati bahwa Aryati pernah ke sana.

Kemudian, seorang pria misterius bertudung hitam melemparkan sesuatu kepada Alex, di mana batu yang dilemparkannya itu berisi alamat Aryati. Dari situlah ia menemukan Aryati dan kehidupan barunya. Aryati kini telah memiliki seorang putri, tanpa ayah.

Melihat kedatangan Alex yang tiba-tiba, Aryati mengusirnya pergi karena membenci mantan kekasihnya yang menghilang 10 tahun lamanya. Alex memintanya memberikan ia kesempatan. Aryati memberinya kesempakatan dengan syarat jika ia bisa menunjukkan bahwa Alex telah berubah.

Sementara itu, Fathir menuju sebuah rumah. Di sana, ia bertemu pria bertudung hitam yang memberikan alamat Aryati pada Alex. Namun tiba-tiba pria itu menusuk Fathir dan meninggalkan ia seorang diri. Lalu, apa yang terjadi?

Nah, bagi Sobat biem yang kangen dengan atmosfer film laga yang menjadi hits pada masanya ini kembali dalam versi serial, kamu bisa menonton Serigala Terakhir episode 1 ini di Vidio. (hh)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button