Kabar

Relawan Satuju Kerahkan Suara untuk Tatu-Pandji di Pilkada

KABUPATEN SERANG, biem.co — Relawan yang menamakan diri Relawan Satuju Tatu yang berlambangkan huruf S Superman ini menegaskan siap memenangkan pasangan nomor urut 1 Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Serang Tahun 2020.

Ketua Relawan dan Koordinator Satuju Tatu, Muhammad Syarifudin, mengatakan para relawan sudah tersebar di sejumlah kecamatan, seperti Kopo dan Jawilan, untuk memenangkan pasangan Tatu-Pandji di Pilkada Serang yang akan digelar 9 Desember 2020 mendatang.

“Ratusan relawan bergerak dan berkampanye secara door to door untuk mengenalkan program dan visi pasangan calon Tatu-Pandji, sekaligus menjelaskan kepada masyarakat bahwa sosok Tatu-Pandji ini sudah berpengalaman di periode pertama, sehingga layak untuk dipilih kembali untuk dua periode,” ucapnya kepada media, Sabtu (10/10/2020).

Menurut Syafrudin, pembangunan di era Tatu-Pandji sudah dirasakan masyarakat luas, seperti pembangunan jalan beton, beasiswa, bantuan rumah layak huni, bantuan sosial, perhatian terhadap warga sangat tinggi dan lainnya yang positif.

”Sehingga memang pantas untuk kedua pasangan ini kembali maju dan terpilih menjadi pimpinan di Kabupaten Serang,” ungkap Syarifudin yang mempunyai nama panggilan Syarif Jawilan ini.

Ia mengaku secara pribadi bangga dengan kepemimpinan Tatu-Pandji. Pihaknya juga akan bersinergi dengan relawan lainnya untuk memenangkan Tatu-Pandji di perhelatan Pilkada Kabupaten Serang. Di samping mendukung pasangan Tatu-Pandji, dirinya pun mengajak semua relawan agar aktif mengawal jalannya Pilkada.

“Agar berjalan jujur, adil, kampanye dengan mengedepankan tata krama yang baik, dan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti yang telah diperintahkan oleh pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran virus corona,” pungkasnya. (firo)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button