Film & Musik

9 Film Indonesia Bersaing untuk Ditayangkan dalam EoS 2020

biem.coSobat biem, Europe on Screen (EoS) akan hadir kembali untuk ke-20 kalinya di Indonesia pada tanggal 16-30 November 2020 mendatang dan akan diadakan secara daring dan dapat disaksikan melalui situs Festival Scope.

Menurut rencana, festival terbesar yang diadakan secara daring ini akan dibuka dengan film Swoon yang merupakan film pemenang penata musik dan penata kostum terbaik dalam ajang Guldbagge Awards 2020.

Sementara akan ditutup dengan How About Adolf?, film komedi tahun 2018 dari Jerman arahan Sönke Wortmann yang mendapatkan nominasi film terbaik dalam ajang Film Festival Cologne 2018.

Semangat EoS untuk mendukung industri film di Indonesia tetap berlanjut dengan mengadakan program Short Film Pitching Project (SFPP). Di EoS SFPP 2020, para pembuat film dapat mendaftarkan ide cerita film pendek mereka dan berkesempatan memenangkan dana produksi parsial dari Europe on Screen.

“Keberagaman narasi serta inovasi teknis perfilman pendek Indonesia secara konsisten terus meningkat setiap tahunnya, baik dalam ajang SFPP dan juga industri film internasional,” jelas Meninaputri Wismurti, festival co-director EoS.

Hal itu, lanjut Meninaputri, dibuktikan dengan adanya 170 ide cerita yang diterima pihaknya. “Kami sudah memilih 9 finalis dan mereka akan mempresentasikan idenya di depan para juri secara daring untuk dipilih 3 pemenang,” sambungnya.

Adapun 9 finalis itu adalah sebagai berikut:

  1. Kaum – Bayu Topan – Banyuwangi;
  2. Two Suicide Bombers and A Godot (Bom Bunuh Diri dan Godot) – Carya Maharja & Radisti Ayu Praptiwi – Jakarta;
  3. Setengah Lima – Jatmiko Wicaksono & Abiyoso – Tanjung;
  4. Kacamata (Glasses) – Guns Gunawan & Mariah Kibtia – Jakarta;
  5. Seseorang Yang menutupi Layar – Nashiru Setiawan – Malang;
  6. The Great Eclipse of The Heart – Fadel R & Yanuar Priambodo – Jakarta;
  7. Kepada Istriku (Marta, I’m Home) – Patrick Warmanda & Robert Darmawan – Jakarta;
  8. Can I Get Some Those Packages? – Gemilang Cahaya Adibrata & Shahabi Sakri – Jakarta;
  9. Bicycle With Thief – Abel Fattim Diawara & Jeremy Randolph – Tangerang.

Nantinya, dari 9 finalis akan dipilih 3 film yang akan ditayangkan dalam Eos 2020. Adapun dewan juri yang akan memilih yakni Lucky Kuswandi, Tumpal Tampubolon, dan Yulia Evina Bhara. Penjurian SFPP dapat disaksikan oleh publik pada tanggal 23-24 November 2020 secara daring. (*/red)

Editor: Esih Yuliasari

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button