SERANG, biem.co – Program kerja yang sudah disusun oleh setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Serang untuk tahun 2016-2017 ini, harus mengencangkan anggaran dan program kerja SKPD, karena tidak sepenuhnya bisa direalisasikan. Hal tersebut mengingat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang saat ini fokus untuk pembangunan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Serang.
Sekda Serang, Lalu Atharussalam usai membuka kegiatan forum SKPD Badan Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan (BKBPMP) di salah satu hotel Kota Serang, meminta tidak hanya SKPD ini saja, melainkan semua SKPD untuk memangkas anggaran dan program kerja. Karena dua tahun ke depan ini, pemkab sedang menyusun program yang terfokus pada pembangunan puspemkab.
“Setiap SKPD yang mempunyai program yang tidak terlalu diprioritaskan, lebih baik untuk tidak direalisasikan terlebih dahulu. Mengingat anggaran yang ada akan disedot untuk pembangunan gedung puspemkab. Anggaran dari setiap SKPD yang ada, lebih dari 140 milyar akan tersedot untuk membangun gedung Puspemkab Serang,” ujar Lalu, Selasa (23/2/2016).
Sementara itu, kepala BKBPMP, Oyon Suryono menyatakan, adanya pemangkasan program kerja dinilai mengganggu. Namun pihaknya juga tidak bisa menolak pemerintah untuk membangun puspemkab, karena memang pembangunan gedung puspemkab dibutuhkan.
Ditambahkan Oyon, program kerja yang belum direalisasikan tahun lalu, akan direalisasikan di tahun 2016. Dengan catatan sudah memiliki perencanaan dan program yang telah diprioritaskan. (firo)