KabarTerkini

Hari Pertama Kerja, Bupati Serang Gelar Sidak

 

KABUPATEN SERANG, biem.co Usai menggelar kegiatan halalbihalal, bupati Serang langsung menggelar sidak ke sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah yang ada di lingkup Pemkab Serang. Dalam sidaknya ini, bupati Serang didampingi kepala BKD mengunjungi empat kantor SKPD, terutama SKPD yang melayani pelayanan publik, seperti Dipenda, RSUD, BPTPM, dan Disdukcapil.

 

Sidak dilakukan untuk mengetahui tingkat kehadiran PNS, usai cuti bersama dan libur lebaran. Selain  tingkat kehadiran, juga pelayanan publik kepada masyarakat, terutama masyarakat yang akan mengurus keperluannya usai lebaran. Tatu menilai, SKPD yang melayani pelayanan publik sudah baik.

 

Sementara itu, Kepala BKD Kabupaten Serang, Entus Mahmud mengatakan, meski kehadiran di SKPD yang melayani publik tingkat kehadiran 100 persen, namun di SKPD lain pihaknya masih melakukan monitoring dengan menerjunkan tim. Jika diketahui ada PNS yang mangkir di hari pertama kerja usai libur panjang tanpa keterangan, maka akan diberikan sanksi.

 

Entus menambahkan, hasil dari sidak ini akan dibuat laporan untuk segera dilaporkan ke Menpan RB terkait tingkat kehadiran PNS yang ada di Kabupaten Serang, paska libur lebaran. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button