Kabar

Berdayakan Masyarakat, Kelurahan Kilasah Beri Pelatihan Budidaya Jamur, Hidroponik dan Kerajinan dari Sampah

KOTA SERANG, biem.coSobat biem, banyak upaya yang bisa dilakukan untuk memajukan suatu daerah agar masyarakatnya produktif dan mandiri, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Kelurahan Kilasah, Kecamatan Kasemen, Kota Serang.

“Di Kilasah untuk sekarang lagi ada pelatihan. Ada pelatihan budidaya tanaman hidroponik, pelatihan budi daya jamur dan pelatihan membuat kerajinan dari sampah yang bernilai ekonomis,” ujar Staf Kelurahan Kilasah, Badru Tamam kepada biem.co, Jumat (9/10/2020).

Program pelatihan tersebut telah dilaksanan dari akhir bulan September 2020 hingga hari ini.

“Dilaksanakan tanggal 28. Kita pelatihan hidroponik seperti kangkung, pokcoy, sama selada. Tanggal 30 bikin kerajainan dari sampah, ibu-ibu bikin kerajinan dari plastik kopi jadi tas, tiker, tempat tisu dan bapak-bapakanya bikin paving block. Sekarang pelatihan budidaya jamur,” terangnya.

Adapun peserta yang diikutsertakan dalam program tersebut, yakni para pemuda, bapak-bapak serta ibu-ibu yang ada di Kelurahan Kilasah.

“Peserta dari Karang Taruna, ibu-ibu PKK, ibu-ibu kader Posyandu, RT sama pemuda setempat saja. Ada 40 orang yang dilatih,” ucapnya.

Badru mengatakan, tujuan dilaksanakanya pelatihan tersebutgar masyarakat di Kelurahan Kilasah dapat mandiri serta menambah penghasilan bagi masyarakat itu sendiri.

“Untuk memberdayakan masyarakat sekitar agar bisa kreatif mandiri, ditambah lagi karena ada pengolahan sampah jadi nilai ekonomis, jadi untuk sampah agar lebih tertata,” katanya.

Lebih lanjut Badru menyampaikan, program tersebut akan mendapat pendampingan dari kelurahan agar tetap berjalan dan tidak hanya seremonial belaka.

“Harapannya dari peserta ada tindak lanjut. Jangan hanya ikut pelatihan, setelah bisa tidak dijalankan,” tutupnya. (adv)

Editor: Yulia

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button