Film & Musik

Gabe Watkins Singgung Perasaan Kesepian di Lagu ‘Sunsets’

biem.co — ‘Sunsets’, single terbaru dari Gabe Watkins berbicara tentang perasaan kesepian dan kerinduan melalui pandangan penyanyi dan penulis lagunya.

Lagu ini ditulis pada saat Gabe harus beradaptasi dengan tempat dan atmosfer yang baru, yang memberikan dia kesempatan menghabiskan beberapa waktu untuk mengintrospeksi diri sehingga dapat memberikannya inspirasi untuk menulis lagu ini. ‘

Sunsets berbicara tentang momen-momen yang tak terlupakan yang pernah ia alami, dimana hal ini membuat ia bernyanyi tentang sebuah harapan untuk dapat merasakan kebahagian lagi.

“That’s kind of what this song is about – reminiscing. And sort of wishing I was back in those ‘good times’.”

Ia menjelaskan lagu ini sebagai sebuah pembangkit rasa pahit dari para pendengar, Gabe, menyamakan makna dari ‘Sunsets’ sebagai sebuah momen singkat namun menakjubkan; dengan sebuah perasaan bahagia yang sayangnya hanya untuk sesaat.

I’ve always just really loved sunsets too – hence the title. They’re so beautiful, but also pretty melancholic because they don’t always last that long.”

Gabe Watkins menampilkan debut pertamanya pada bulan Juni tahun ini dan juga merupakan bagian dari Melody of Life Festival yang diadakan di awal bulan ini di Bangkok, Thailand. Gabe akan tampil di acara River Fest Thailand yang akan diadakan pada 12-13 November di Kanchanaburi, Thailand. (red)

Editor: Redaksi

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button