Olahraga

Jaring Generasi Atlet Catur, Percasi Kota Serang Gelar ‘Liga Catur Kota Serang 2025’

SERANG, biem.co – Dalam rangka menjaring generasi atlet catur, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Serang menggelar Liga Catur tingkat Kota Serang.

Kegiatan Liga Catur Kota Serang dilaksanakan selama 3 bulan di Sekolah Catur Bara Foundation Jl. Kelapa Dua Blok Cendana Drangong, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Banten, Minggu 2 Februari 2024.

Pada kesempatan tersebut Ketua Percasi Kota Serang Standius Bara Prima yang membuka secara resmi Kegiatan menyampaikan bahwa liga catur ini digelar dalam rangka mencari bibit unggul atlet catur di Kota Serang.

“Ini bentuk pembuktian dan komitmen kami (Percasi Kota Serang) untuk melaksanakan kegiatan perlombaan dengan tujuan mengembangkan potensi atlet catur Kota Serang,” ucapnya.

Liga Catur  Kota Serang ini menjadi agenda tahunan yang akan digelar oleh Percasi Kota Serang. Apalagi event seperti ini tidak digelar setelah 10 tahun vakum di Kota Serang.

Bara juga mengungkap bahwa event Liga Catur akan menjadi agenda tahunan di Percasi Kota Serang.

“Ini bisa menjadi kegiatan rutin tahunan, karena sudah 10 tahunan tidak ada kegiatan olahraga catur,” katanya.

Lebih lanjut, dirinya berharap Liga Catur ini juga bisa menjadi langkah meraih prestasi bagi siswa di Sekolah Catur miliknya dan juga langkah para atlet catur Kota Serang untuk maju ke event besar lainnya.

Sementara itu, Ketua Percasi Provinsi Banten, Amin Lukman, mengapresiasi atas terlaksananya event Liga Catur Kota Serang 2025.

“Kami mengapresiasi atas upaya Percasi Kota Serang. Karena Liga Catur ini dibiayai secara mandiri,” ucapnya.

“Semoga bisa menjaring atlet-atlet terbaik untuk maju di arena Kerjurprov, Kerjurnas dan event lainnya,” tukasnya. ***

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button