KabarTerkini

Honorer di Pemkab Serang Bakal Diperhatikan Nasibnya

 

KABUPATEN SERANG, biem.co – Beberapa hari lalu, ratusan honorer K2 diangkat menjadi PNS, setelah bertahun-tahun mengabdi di Pemerintah Kabupaten Serang. Saat ini, Pemkab Serang melakukan upaya untuk memberi perhatian lebih kepada ribuan honorer K2, sebelum ada keputusan dari pemerintah pusat.

 

Kepala BKD Kabupaten Serang, Entus Mahmud mengatakan, pihaknya telah melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kudus untuk mengetahui kebijakan di daerah tersebut, dalam membe​rikan perhatian kepada honorer K2, terutama terkait kesejahteraan honorer.

 

“Di Kudus sama seperti di Kabupaten Serang, memberi honor untuk K2 sekitar 250 ribu. Namun sejak awal 2016, daerah Kudus sudah mengeluarkan peraturan bupati yaitu memberikan honor sebesar upah minimum kabupaten, uangnya berasal dari pendampingan dana operasian seperti BOS,” ujar Entus, Rabu (20/4/2016).

 

Atas kunjungannya itu, pihaknya akan berupaya meningkatkan kesejahteraan para honorer K2 yang ada di lingkungan Pemkab Serang. Di Kabupaten Serang sendiri, ada 1.434 honorer K2 dan 800 lebih di antaranya berasal dari lingkungan guru.

 

Pihaknya juga akan mengkoordinasikan terlebih dahulu dengan instansi terkait sebelum ada keputusan dari pemerintah pusat, dan sepanjang ada aturan hukum itu tak dilanggar.

 

Ditambahkan Entus, kebijakan ini paling memungkinkan di perubahan anggaran. Masalah mekanisme dan nominalnya nanti akan dibahas dengan instansi lain, dan dikonsultasikan ke BPK. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button