KabarTerkini

Di Kabupaten Serang, Baru 10 Persen Lahan Sekolah yang Bersertifikat

 

KABUPATEN SERANG, biem.coLahan yang ditempati gedung sekolah baik SD, SMP, maupun SMA di Kabupaten Serang rawan disengketakan. Pasalnya, sampai saat ini, terdapat ribuan sekolah yang tidak memiliki sertifikat bukti kepemilikan tanah.

 

Menurut data dari dinas pendidikan, dari jumlah sekolah yang ada di Kabupaten Serang sekira 1.000 sekolah, lahan yang terdapat sertifikatnya baru mencapai 10 persen, sementara 50 persen masih tahap proses penyelesaiaan untuk sertifikat di Badan Pertanahan Nasional.

 

Selain itu, ternyata banyak lahan sekolah masih belum diketahui, padahal surat tersebut sangat berharga sebagai bukti kepemilikan tanah.

 

“Kendala yang dihadapi terkait sertifikat tanah, banyak lahan sekolah hibah dari masyarakat yang tidak diketahui kepemilikannya, sehingga sulit dilacak,” ujar Kepala Dindik Kabupaten Serang, Saefudin, Selasa (17/5/2016).

 

Ditambahkan Saefudin, pihaknya akan terus berupaya menyelesaikan persoalan tersebut sehingga legalitas lahan sekolah yang ada di Kabupaten Serang tak diragukan. (firo)

Editor:

Tulisan yang Tak Kalah Menarik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button